Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat Dandan

Berdandan tak semudah itu, Ferguso...

Cewek itu kalau berdandan bisa menghabiskan waktu hingga 30 menit lebih, tergantung tema makeup yang dia mau. Makeup full buat party tentu memakan waktu lebih lama dibanding makeup natural sehari-hari.

Selain itu, ada faktor lain yang bikin cewek kalau berdandan itu lama abis, salah satunya adalah pengaplikasian beberapa kosmetik yang agak sulit dan ribet. Manakah yang tersulit dan paling ribet?

1. Memakai eyeliner dan menyamakan ketebalan keduanya

Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat Dandanpopsugar.com

"Pakai eyeliner, nyamain wing kanan kirinya bikin gak jadi jalan sama pacarku deh bisa-bisa hahaha." - Hasna rizki, 21 tahun.

Yup. Banyak cewek yang mengeluhkan betapa susahnya mengaplikasikan eyeliner. Mulai dari ada yang sampai keculek ke mata hingga ketebelan kanan dan kirinya.

Pakai eyeliner model biasa masih lebih mudah. Kalau dimodel-model kayak cat eye eyeliner?

"Cat eye eyeliner. Gosh! beda melulu kanan kiri, argh, bete! - Nahda, 21 Tahun

2. Bikin alis. Jangan sampai ketebelan sebelah!

Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat DandanYoutube.com/ Kezia Toemion

"Eyebrow! Ya Allah, pasti aku udah kayak alisnya sinchan kalau pakai eyebrow sendiri." - Maya, 21 Tahun

Bagian kedua yang tersulit setelah eyeliner adalah bikin alis! Apalagi kalau mau hasilnya on point. Beuh!

Jangan sampai ketebelan!

Baca Juga: Girls, Ini Lho 6 Hal Tentang Dandan yang Gak Boleh Kamu Salah Artikan

3. Mengaplikasikan foundation biar hasilnya smooth itu lumayan susah, lho

dm-player
Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat Dandanshefinds.com

"Ngeblend Foundation hahaha #teamnofoundation." - Lia, 21 Tahun

Siapa bilang mengaplikasikan foundation atau BB cream cuma tinggal dioles ke wajah aja? Kalau asal mengaplikasikan, hasilnya bisa jelek dan kayak topeng.

Jadinya enggak bisa nempel dengan bagus di kulit wajah kita. Sehingga banyak orang yang sering give up juga kalau berurusan dengan foundation.

4. Mengaplikasikan dan memadukan warna eyeshadow

Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat Dandanglamourmagazine.co.uk

"Pas pakai eyeshadow! Gatau caranya pilih warna dan makenya. makannya saya enggak pernah pakai eyeshadow hahaha." - Nadi, 21 Tahun

Ada dua hal yang membuat para cewek dalam mengaplikasikan eyeshadow. Pertama, mereka bingung cara mengaplikasikan warna eyeshadownya, seperti diaplikasikan dimana warna yang muda, begitu juga yang tua.

Kedua, mereka bingung memilih dan memadukan warna yang ada di palet untuk diaplikasikan. Dua hal ini yang kadang bikin cewek malas mengaplikasikan eyeshadow.

5. Contouring. Butuh banyak tenaga, waktu dan tissu!

Ini 5 Pengaplikasian Kosmetik yang Tersulit Bagi Cewek Saat DandanYoutube.com/Jennifer Chiu

"For now...untuk full makeup, paling sulit untuk contouring." - Natya, 22 tahun.

Ini dia part tersulit dalam makeup yang full, seperti makeup untuk ke sebuah acara penting. Perlu banyak berlatih dan perlu mengenali bagaimana bentuk wajah hingga contour yang pas untuk wajah.

Kalau kamu, mana part tersulit dalam pengaplikasian kosmetik saat berdandan?

Baca Juga: Gak Perlu Takut Menor, 5 Cara Gunakan Makeup No-makeup dengan Sempurna

Putri Aisya Pahlawani Photo Verified Writer Putri Aisya Pahlawani

20% princess, 80% ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya