8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuh

Semoga berhasil ya, tetap semangat demi si buah hati

Mual adalah satu dari sekian pengalaman yang dilalui oleh seorang ibu hamil. Peningkatan kadar hormon estrogen hingga perubahan metabolismelah yang memicu hal ini.

Kendati kerap membuat tak nyaman, ternyata asalkan tak berlebihan, mual tersebut merupakan hal yang positif bagi kehamilan, lho. Tepatnya, mengindikasikan bahwa janin dalam kandungan berkembang dengan baik, seperti studi yang dipublikasikan dalam Journal of Reproductive Toxicology.

Nah, berikut IDN Times rangkum dari beberapa sumber tentang tips atau cara mengatasi mual saat hamil dengan ampuh apabila kamu terapkan dengan baik dan teratur. Simak ulasan selengkapnya dibawah ini ya!

1. Mengkonsumsi minuman jahe hangat

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhlifealth.com

Cukup tambahkan irisan tipis jahe segar ke dalam air hangat. Lalu, minumlah hingga rasa mual mereda. Alternatif lainnya yaitu mencampur perasan jahe dengan susu hangat ataupun teh.

Bahkan, mengemut permen jahe juga dapat membantu membuat perut ibu hamil menjadi lebih lega, lho.

2. Menghindari makanan-makanan tertentu

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhnwhn.org

Umumnya, makanan berlemak tinggi, makanan berminyak, dan makanan pedas akan lebih memicu mual, termasuk aromanya. Jadi, alangkah baiknya untuk membatasi konsumsi makanan-makanan tersebut supaya mual tak semakin parah.

3. Mencium wewangian beraroma terapi

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhnct.org.uk

Sensitifitas indera penciuman akan meningkat drastis saat hamil, sehingga ibu hamil akan rentan mual saat mencium aroma yang tak disukai. Nah, hiruplah wewangian beraroma terapi seperti lemon atau rosemary untuk merilekskan tubuh. Alhasil, mual pun dapat diatasi.

4. Menambah asupan cairan tubuh

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhrougeframboise.com

Ibu hamil membutuhkan lebih banyak cairan untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik. Pasalnya, frekuensi muntah yang sering nyatanya menyebabkan tubuh menjadi kekurangan cairan.

Supaya lebih optimal, minumlah air putih hangat, sebab sensasi hangatnya bekerja lebih baik dalam usus dibandingkan air putih dingin ataupun es.

dm-player

5. Mengonsumsi Vitamin B6 melalui susu

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhmomjunction.com

Lazimnya, produk susu ibu hamil mengandung vitamin B6. Kandungan ini disinyalir dapat membantu mengatasi mual, nih.

Selain itu, susu tersebut juga dapat dijadikan sebagai penambah tenaga serta mencukupi gizi si ibu hamil. Varian rasanya pun beragam, cocokkan saja dengan selera, ya.

6. Mencukupkan waktu istirahat dengan rutin

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhmomtricks.com

Usut punya usut, mual saat hamil dapat pula disebabkan oleh kelelahan. Oleh karena itu, perbanyaklah beristirahat. Terutama pada masa awal kehamilan, batasilah aktivitas fisik supaya tak terlalu menguras tenaga, dan memiliki waktu yang cukup untuk tidur.

7. Mengkonsumsi buah yang kaya Vitamin C

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhcreativemarket.com

Misalnya, apel, jeruk, jambu biji, hingga mangga. Kandungan anti-oksidan nya pun sangat bagus untuk ibu hamil, lho.

Sebaliknya, ada pula beberapa buah yang patut dihindari saat tengah hamil, seperti nanas, pepaya muda, durian, dan delima. Pasalnya, buah ini berpotensi menyebabkan panas pada tubuh si ibu dan janin yang dikandungnya.

8. Mengatur pola makan dan porsi asupan

8 Cara Mengatasi Mual Saat Hamil yang Ampuhmotherandbaby.co.uk

Saat hamil, perut cenderung terasa kembung akibat peningkatan asam lambung. Imbasnya, nafsu makan lantas berkurang sebab turut pula disertai mual. Untuk menyiasatinya, makanlah sedikit demi sedikit tetapi sering.

Pasalnya, memaksakan porsi besar dalam sekali waktu malah akan memperberat kerja sistem pencernaan sehingga mual akan semakin bertambah. Selain itu, sediakan pula camilan berupa biskuit, untuk menahan rasa mual akibat perut kosong.

Demikianlah ulasan mengenai cara ampuh mengatasi mual saat hamil seperti di atas. Jangan terlampau mengeluh, disyukuri dan dinikmati saja setiap prosesnya.

Ingatlah, tak semua wanita berkesempatan merasakan apa yang yang kamu alami. Semoga rasa mualnya lekas mereda, ya. Ssst, mana nih yang paling ampuh menurutmu? Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya