6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?

Jangan skip moisturizer lagi, ya!

Salah satu masalah kulit yang paling umum dirasakan banyak orang adalah kulit berminyak. Cara merawatnya pun tentu mempunyai tantangan tersendiri, apalagi tidak semua produk perawatan kulit bisa langsung cocok. 

Untuk itu, coba kenakan moisturizer atau pelembap, yang dapat berkontribusi pada penurunan sifat minyak pada wajah dengan membantu kulit menahan air. Nah, simak cara menghidrasi kulit berminyak tanpa menyebabkan jerawat berikut ini.

1.  Hindari menggunakan pembersih yang keras

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi wanita membersihkan wajah (pexels.com/ronlach)

Daripada menggunakan pembersih keras yang berfokus pada jerawat, lebih baik menggunakan pembersih yang terdaftar bebas kandungan sulfat. Sebab, produk yang mengandung sulfat cenderung menyebabkan kulit menjadi kering, sehingga membuat produksi sebum lebih banyak dan menyebabkan kulit semakin berminyak.

Penting untuk dipahami, bahwa pembersihan adalah salah satu langkah terpenting dari rutinitas perawatan kulit wajah. Setelah rangkaian pembersihan wajah selesai, jangan lupa gunakan toner, serum, dan pelembap.

"Pembersih yang dirancang untuk kulit berminyak harus digunakan. Pembersih yang ditujukan untuk kulit berminyak, kombinasi, ataupun berjerawat, harus digunakan. Jenis produk ini mengandung pengatur sebum yang akan membantu mengurangi atau setidaknya mengatur produksi minyak," jelas Elena Martinez, dokter kulit di Klinik Pilar de Frutos, dilansir Vogue.

"Selain itu, mereka biasanya mengandung senyawa dengan tindakan yang lebih menenangkan untuk mencegah kekeringan atau iritasi lebih lanjut saat kulit memiliki lesi jerawat yang lebih meradang," lanjutnya.

2. Gunakan toner bebas alkohol

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi wanita menggunakan face mist (pexels.com/shinydiamond)

Meski dianggap tidak terlalu penting, namun sesungguhnya ada banyak manfaat menggunakan toner setelah pembersihan khususnya bagi wajah berminyak. Setelah membersihkan wajah, kulit masih memiliki minyak di bawah permukaan, sehingga di saat seperti ini kulit membutuhkan air dan toner adalah cara ideal untuk mendapatkannya.

Usapkan toner bebas alkohol ke kulit setelah mencuci muka, lalu segera oleskan serum untuk menyegel manfaat menghidrasi dari toner. Dengan begitu, sel-sel kulit akan tetap lembap.

3. Gunakan serum yang menghidrasi

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi orang mengaplikasikan serum (freepik.com/freepik)

Serum memiliki struktur molekul yang lebih kecil daripada pelembap, yang berarti mereka dapat menembus sampai kebagian dalam kulit untuk menghasilkan bahan aktif dengan konsentrasi tinggi. Cari hidrator serum yang efektif seperti asam hialuronat, plus vitamin A, C, dan E.

Serum dapat bekerja pada semua jenis kulit termasuk kulit kering, kombinasi, sensitif, berjerawat, dan menua. Dianjurkan untuk menggunakan serum sebanyak dua kali sehari  dalam rutinitas perawatan kulit, pagi dan malam hari.

dm-player

Baca Juga: 6 Tips Mengatasi Kulit Badan yang Kering agar Tetap Lembap dan Sehat

4. Pilih pelembap yang cocok untuk kulit berminyak

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi wanita menggunakan skincare (pexels.com/mikhailnilov)

Jika kulit jenis berminyak, carilah pelembap yang berbahan dasar air. Pelembap dengan bahan dasar air seperti humektan alami mampu menarik kelembapan dari udara dan mengunci hidrasi ekstra di kulit.

Coba gunakan pelembap nonkomedogenik yang tidak menyumbat pori-pori atau menyebabkan jerawat. Produk yang menggunakan bahan alami yang tinggi dalam formulasinya, cenderung ideal untuk digunakan karena memiliki molekul yang lebih kecil, sehingga mampu menembus kulit dengan lebih baik dan kecil kemungkinan menyebabkan pori-pori tersumbat.

5. Selalu gunakan tabir surya

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi wanita membersihkan wajah (pexels.com/ekaterinabolovtsova)

Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak dan berjerawat mungkin takut akan tekstur tabir surya yang berminyak. Akan tetapi, menggunakan SPF non-komedogenik sangat penting untuk menjaga kelembapan kulit.

Pasalnya, tidak menggunakan tabir surya bisa menyebabkan kulit teriritasi atau terbakar hingga menyebabkan produksi minyak lebih banyak. Semakin tinggi SPF, semakin besar perlindungan yang akan diiberikan terhadap photo-aging. Cobalah tabir surya dengan perlindungan UVA yang akan membantu melindungi dari jangkauan radiasi UV terluas.

6. Minum banyak air dan diet seimbang

6 Cara Menghidrasi Kulit Berminyak Tanpa Menyebabkan Jerawat, Tahu?ilustrasi wanita menuang air (pexels.com/annushkaahuja)

Minum banyak air dan makan diet seimbang mungkin terdengar jadul, apalagi ditambah dengan hadirnya produk-produk wajah yang menjanjikan kulit mulus dan glowing dalam sekali pakai. Kebutuhan air dan makanan bergizi pun jadi cenderung terabaikan, padahal sama-sama bisa memberikan efek baik pada kulit walaupun membutuhkan waktu.

Air sangat penting untuk kesehatan dan hidrasi kulit karena membantu membuang racun dalam tubuh dan membuat tetap terhidrasi. Pola makan yang buruk menumpuknya dalam jumlah berlebih di tubuh dan bila disertai tidak minum cukup air, hal ini dapat menciptakan tumbuhnya jerawat.

“Tanpa asupan air yang cukup, kulit tampak lebih kusam, serta kerutan dan pori-pori lebih menonjol. Tingkat hidrasi yang tepat membantu kulit menjadi montok dan meningkatkan elastisitasnya yang berarti lebih kecil kemungkinannya untuk pecah-pecah dan mengalami iritasi serta noda," kata Dr. Steven Deliduka, dokter kulit bersertifikat dengan Forefront Dermatology.

Gak hanya menggunakan produk yang sesuai dengan jenis kulit, memperhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi juga menjadi salah satu bagian penting untuk membuat kulit wajah lebih sehat. Jangan lup juga untuk menerapkan enam tips di atas, ya!

Baca Juga: 12 Warna Rambut Buat Kulit Sawo Matang, dari Blonde sampai Ash Grey

Shasya Khairana Photo Verified Writer Shasya Khairana

expecto patronum

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya