10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024

Dress-nya unik-unik!

Sejak diselenggarakan pada 1979 silam, Lomba Perancang Mode (LPM) menjadi kompetisi perancang busana bergengsi di tingkat nasional dan telah memberikan kontribusi besar bagi industri mode Indonesia. Di tahun penyelenggaraan yang ke-44, LPM 2023 kembali menjadi fondasi bagi karier para desainer muda dan diharapkan dapat menghasilkan talenta baru yang berbakat.

Terdapat 10 finalis LPM yang telah diseleksi oleh dewan juri dan tiga di antaranya ada Fellyza Sanjaya dengan koleksinya "A Dialogue of Art", Caroline Devina dengan judul koleksinya "Why Am I Still Feel Lonely?", dan Eric Joe dengan judul koleksi "Everything All at Once". Ketiga desainer ini menghadirkan dress modern unik dan menarik di JFW 2024. Penasaran koleksi mereka seperti apa? Langsung saja scroll ke bawah!

1. Ada koleksi Fellyza Sanjaya, halter dress putih motif abstrak dan kain menjulur yang dilengkapi dengan gelang, serta wide leg pants hitam

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi BYFELLYZASANJAYA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

2. Ia juga menghadirkan sleeveless long dress putih dengan bagian atas berpayet warna abu-abu. Elegan banget!

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi BYFELLYZASANJAYA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

3. Ada pula one off shoulder mini dress berwarna putih dengan detail rumbai menjulur sampai kaki. Unik banget!

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi BYFELLYZASANJAYA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

4. Fellyza Sanjaya menghadirkan long dress putih berpotongan terbuka di bagian pinggang disertai bawahan bergaya see through

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi BYFELLYZASANJAYA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

5. Ada pula koleksi dari Caroline Devina berupa sleeveless long dress putih dengan detail jaring-jaring hitam sebagai luaran. Unik banget!

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi CAROLINE DEVINA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)
dm-player

5. Ia juga menghadirkan dress hitam unik yang menonjolkan ilusi jari pada lengan serta jaring-jaring yang melilit dan menjulur ke kaki

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi CAROLINE DEVINA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

Baca Juga: 5 Warna dan Motif Karpet Terbaik Saran Desainer untuk di Kamar Tidur

7. Koleksi berikutnya ada sleeveless long dress hitam berpotongan terbuka di sisi kanan dengan detail korset leather lengkap bersama talinya

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi CAROLINE DEVINA pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

8. Koleksi dari Eric Joe menampilkan atasan berlengan puff dengan ilusi zipper seolah menyatu dengan rok A-line yang lebar

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi ERIC JOE pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

9. Ada pula mini dress warna cream berpotongan terbuka di bagian dada serta tambahan detail train yang menambah kesan mewah

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi ERIC JOE pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

10. Eric Joe juga menghadirkan tube top berpotongan asymmetric dipadu dengan pleated mini skirt. Simpel nan elegan!

10 Koleksi Dress Modern dari Lomba Perancang Mode di JFW 2024Koleksi ERIC JOE pada Lomba Perancang Mode di JFW 2024 (Dok.JFW 2024)

Itulah beberapa koleksi dari ketiga desainer muda berbakat tanah air yang berhasil dipertotonkan di Jakarta Fashion Week 2024 lewat Lomba Perancang Mode. Kira-kira, dari beberapa koleksi busana di atas mana yang menarik perhatianmu?

Baca Juga: 9 Inspirasi Kebaya Modern dari Koleksi BINhouse di JFW 2024

Shasya Khairana Photo Verified Writer Shasya Khairana

expecto patronum

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya