5 Tas Raket Padel Perempuan Terbaik, Desain Elegan, dan Berkualitas

- Wilson Team Padel Bag: tas padel perempuan tahan lama, ringan, dan nyaman dibawa. Harga sekitar Rp850.000 - Rp1.000.000.
- Adidas Protour White 3.4 Martita Ortega: tas dengan kompartemen terpisah, kuat, tahan air, dan elegan. Harga sekitar Rp1.200.000 - Rp1.400.000.
- Nox Pro Series: tas mewah dengan thermal protection, ringan, kuat, dan harga sekitar Rp1.500.000 - Rp1.700.000.
Padel bukan cuma soal skill di lapangan, tapi juga soal gaya dan kenyamanan. Buat kamu yang aktif main padel, punya tas raket yang tepat tentu jadi hal penting. Selain berfungsi untuk membawa perlengkapan, tas yang stylish juga bisa menambah rasa percaya diri.
Sekarang sudah banyak pilihan tas raket padel khusus perempuan yang desainnya elegan, tapi tetap tangguh untuk dipakai sehari-hari. Gak perlu bingung, berikut ini lima rekomendasi tas raket padel perempuan terbaik yang bisa jadi pilihan kamu. Yuk simak!
1. Wilson Team Padel Bag

Wilson Team Padel Bag dikenal sebagai tas yang menggabungkan desain stylish dengan kekuatan material yang tahan lama. Terbuat dari bahan polyester berkualitas, tas ini tidak hanya ringan tetapi juga tahan terhadap penggunaan intens di berbagai kondisi. Kompartemen utamanya cukup luas untuk menyimpan beberapa raket dan perlengkapan tambahan.
Cocok untuk kamu yang ingin tampil elegan tanpa mengorbankan fungsi, tas ini juga dilengkapi tali bahu empuk agar nyaman dibawa. Harganya cukup terjangkau untuk kualitas yang ditawarkan, yakni sekitar Rp850.000 – Rp1.000.000.
2. Adidas Protour White 3.4 Martita Ortega

Tas ini dirancang untuk pemain padel perempuan yang aktif dan stylish. Adidas Protour White 3.4 Martita Ortega hadir dengan beberapa kompartemen terpisah yang memudahkan kamu menyimpan raket, botol minum, handuk, dan perlengkapan lainnya. Bahan utamanya adalah kombinasi polyester dan PU yang kuat, tahan air, serta mudah dibersihkan.
Desain berwarna putih dengan sentuhan nama Martita Ortega membuat tampilannya makin elegan. Tas ini dibanderol sekitar Rp1.200.000 – Rp1.400.000, sepadan dengan fitur dan daya tahan yang ditawarkan.
3. Nox Pro Series White Padel Racket Bag

Nox Pro Series menawarkan tampilan mewah dengan warna putih bersih dan detail elegan. Terbuat dari bahan nilon premium, tas ini sangat ringan dan tetap kuat untuk membawa raket dan perlengkapan olahraga lainnya. Bagian dalamnya dilapisi thermal protection untuk menjaga suhu raket tetap stabil.
Tas ini sangat cocok untuk kamu yang ingin tampil profesional dan rapi. Selain tampilannya yang menawan, harga tas ini berada di kisaran Rp1.500.000 – Rp1.700.000, menjadikannya pilihan kelas atas yang sepadan.
4. Babolat Stima Energy 2023 Woman Padel Racket Bag

Babolat tidak hanya unggul di raket padel, tapi juga dalam lini aksesorisnya seperti tas ini. Babolat Stima Energy 2023 untuk perempuan hadir dengan desain ergonomis dan bahan poliester tahan lama. Tas ini dirancang untuk memudahkan mobilitas, dengan kompartemen yang cukup besar dan tali bahu yang bisa disesuaikan.
Tampilannya yang simpel sekaliugus feminin cocok untuk kamu yang ingin tampil sporty dengan sentuhan elegan. Tas ini dijual di kisaran Rp1.000.000 – Rp1.300.000, cukup pas untuk kualitas merek sekelas Babolat.
5. Tas Raket Bullpadel Plum

Tas Raket Bullpadel BPP25014 Performance Plum hadir dengan desain modern dan warna plum yang elegan. Dibuat dari bahan polyester padded yang kokoh namun ringan, tas ini dirancang untuk membawa beberapa raket sekaligus, lengkap dengan kompartemen tambahan untuk sepatu, pakaian, dan aksesori lainnya.
Cocok untuk aktivitas indoor maupun outdoor, tas ini juga dilengkapi tali bahu empuk dan ventilasi udara agar lebih nyaman digunakan. Dengan kisaran harga Rp1.000.000 – Rp1.900.000, tas ini jadi pilihan ideal untuk pemain padel yang mengutamakan fungsi dan gaya sekaligus.
Dengan pilihan tas raket padel yang tepat, kamu bisa tampil percaya diri sekaligus membawa perlengkapan dengan nyaman. Pilih yang sesuai dengan gaya dan kebutuhanmu biar makin semangat main padel setiap hari!