Memiliki tekstur kulit yang halus dan lembut menjadi impian bagi setiap orang. Namun, beberapa masalah kulit kerap muncul di waktu-waktu yang tidak terduga. Salah satu contohnya adalah orange peel skin (tekstur wajah seperti kulit jeruk). Istilah ini bukanlah istilah medis, melainkan sebuah frasa unik yang menggambarkan tekstur kulit wajah yang kasar disertai pori-pori besar dan efek mengilap layaknya kulit jeruk.
Dilansir Mind Body Green, Zenovia Gabriel, MD, dokter kulit bersertifikat, mengatakan bahwa munculnya orange peel skin biasanya disebabkan oleh pertambahan usia, di mana tingkat elastin dan kolagen semakin berkurang. Selain itu, faktor dari luar seperti paparan sinar matahari dalam waktu lama menjadi penyebab kulit mengalami tekstur seperti kulit jeruk.
“Seiring bertambahnya usia, kelenjar sebasea (pori-pori) kita membesar dan kulit kita kehilangan kekencangan dan elastisitasnya, menyebabkan pori-pori tampak lebih dalam dan membesar. Kerusakan akibat sinar matahari dan stres oksidatif juga dapat mengganggu produksi kolagen dan elastin, membuat pori-pori tidak tertutup rapat dan semakin terlihat jelas,” ujarnya.
Untungnya, ada beberapa tips perawatan kulit yang bisa membantu mengatasi kondisi tersebut. Berikut ulasannya.