6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutup

Biar tetap flawless saat new normal

Sejak masa new normal diberlakukan, beberapa orang kembali menjalani aktivitasnya di luar rumah seperti biasa. Masker masih menjadi salah satu must have item yang wajib digunakan dan dibawa ke mana-mana.

Saat pakai masker, para pengguna makeup mungkin merasakan khawatir jika complexion yang digunakan luntur dan menempel di masker. Gak perlu khawatir lagi, IDN Times telah merangkum beberapa rekomendasi bedak yang bisa kamu pakai berikut ini.

1. Rose All Day The Realest Lightweight Compact Powder

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupinstagram.com/roseallday.co

Produk lokal ini dikemas dalam packaging warna pink muda dengan engrave brand menggunakan berwarna putih. Selain itu, ada sekat pemisah antara tempat meletakkan puff dan produknya sehingga lebih steril. Kemasannya terkesan feminin sekaligus elegan.

Dalam kemasan pun sudah tersedia cermin kecil dan puff. Produk yang dibanderol seharga Rp175 ribuan ini baru tersedia dalam dua shades warna saja, yaitu Light dan Tan.

Tekstur produknya halus. Klaim produknya sendiri adalah meratakan warna dan tekstur kulit serta menyerap minyak berlebih pada wajah.

2. Maybelline Fit Me 12-Hour Oil Control Powder

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupshopee.co.id

Selanjutnya, ada produk bedak padat dari brand drugstore, Maybelline. Dikemas dalam packaging warna hitam, produk ini dikenai harga Rp75 ribuan. Cukup terjangkau, kan?

Coverage-nya cenderung medium to full dan teksturnya sendiri agak tebal. Produk ini bisa jadi salah satu referensi bagi kamu yang mencari produk complexion yang tahan seharian.

3. ESQA Flawless Micro Setting Powder

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupinstagram.com/esqacosmetics

Kemasan warna emas membuat produk dari ESQA ini, terkesan mewah. Seperti namanya, butiran produknya sangat fine dan terasa halus di wajah. Puff yang menyertainya pun terasa cukup lembut untuk digunakan.

Secara coverage, produk ini tergolong sheer to medium. Selain itu, ada butiran glitter halus yang membuat wajah terlihat lebih glowing secara alami.

dm-player

Jadi, produk ini mungkin akan lebih cocok digunakan bagi kamu yang pengen tampil natural. Oh iya, produk ini bisa dibeli dari mulai Rp165 ribuan.

Baca Juga: Rekomendasi Tinted Lip Balm Korea, Bibir Lembap dan Cerah Natural

4. Innisfree No-Sebum Mineral Powder

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupinnisfree.com

Berikutnya ada produk dari brand asal Korea Selatan, Innisfree. Produknya dikemas dalam packaging biru muda yang terkesan fun dan cocok dibawa oleh anak remaja.

Butiran bedaknya berwarna putih, tapi akan menyatu pada kulit ketika diratakan. Ketahanannya pada minyak yang dihasilkan wajah, merupakan salah satu keunggulannya. Tertarik mencoba? Produk ini dapat dibeli dengan merogoh kocek seharga Rp90 ribuan.

5. SASC Flawless Miracle Powder

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupinstagram.com/sascofficial

Bedak dari SASC ini juga diklaim long wearing dan tahan minyak. Barangkali, akan cocok dipakai oleh kamu yang punya jenis kulit berminyak dan punya aktivitas padat.

Produk yang punya kemasan warna pink ini, sudah disertai oleh cermin dan puff. Selain itu, sentuhan akhir dari produk ini cenderung satin. Penasaran mau coba? Produk lokal ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp160 ribuan.

6. Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake

6 Rekomendasi Bedak Anti Nempel di Masker, Kece Walau Wajah Ditutupinstagram.com/luxcrime_id

Produk terakhir datang dari salah satu brand lokal juga, yaitu Luxcrime. Produk ini diklaim mampu membuat wajah terlihat lebih halus.

Finish produknya sendiri adalah velvet matte, jadi mungkin akan lebih cocok buat kamu yang oily skin. Kalau kamu tertarik mencobanya, kamu bisa membelinya di ragam e-commerce dalam kisaran harga Rp130 ribuan.

Itu dia 6 rekomendasi bedak yang long wearing, jadi gak perlu takut bakal nempel di masker deh! Semoga membantu, ya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skinny Brow Pencil, Jadi Lebih Presisi!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya