Ilustrasi pria ceria (Unsplash.com/taylor_grote)
Memang sih kalau memberikan apresiasi kepada diri sendiri itu termasuk salah satu cara mencintai diri. Tetapi, kamu harus tahu bahwa dengan berhemat dan sesekali pelit sama diri sendiri juga merupakan salah satu cara menerapkan self-love kepada diri sendiri.
Karena tujuan sesungguhnya dari self-love itu sendiri adalah menjadikan kamu sebagai pribadi yang lebih baik bukan malah menjadi lebih buruk. Karena, terlalu boros dalam membelanjakan uang dengan dalih mencintai diri sendiri.
Memberikan self-reward kepada diri sendiri itu penting, tetapi gak perlu berlebihan sampai jadi boros uang. Biasakan untuk selalu berhemat dan sedikit perhitungan dalam membelanjakan uang biar hidupmu lebih tenang, aman dan sentosa sampai tua nanti. Tapi ingat, berhematnya jangan kebablasan, ya!
Kenapa sih penting sesekali pelit pada diri sendiri? | Karena dengan begitu kamu bisa menahan pengeluaran yang tidak perlu dan belajar mengutamakan hal yang benar-benar penting dalam hidup, terutama untuk masa depan. |
Apakah pelit pada diri sendiri sama dengan pelit pada orang lain? | Tidak sama. Pelit pada diri sendiri lebih kepada mengendalikan nafsu belanja dan gaya hidup, bukan berarti kamu menjadi orang yang tidak mau berbagi dengan orang lain. |
Bagaimana cara tahu bahwa aku sudah terlalu boros pada diri sendiri? | Jika kamu sering membeli barang tanpa pertimbangan, sulit menabung, atau gaji habis sebelum tanggal gajian berikutnya, itu bisa jadi tanda bahwa kamu perlu lebih menahan diri. |
Apa risiko jika tidak pernah pelit pada diri sendiri? | Risikonya adalah kondisi finansial yang tidak stabil, sulit menabung, stress akibat kebutuhan mendadak, dan hidup terasa hanya habis untuk memenuhi keinginan sesaat. |
Bagaimana supaya pelit pada diri sendiri tetap sehat dan tidak menyiksa? | Tetap sediakan anggaran khusus untuk kebutuhan penting dan sesekali memberi reward pada diri sendiri, agar kamu tetap termotivasi menjalankan hidup dengan seimbang. |