10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?

Ramadan pasti akan selalu menjadi momen istimewa bagi kita

Selama satu bulan penuh di bulan Ramadan, umat Islam berpuasa dari terbit fajar hingga terbenamnya matahari untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Hikmah puasa Ramadan ini mengingatkan diri kita akan penderitaan orang-orang yang kurang beruntung secara ekonomi.

Ramadan dijadikan ajang untuk menyucikan diri, baik secara spiritual maupun fisik. Banyak kebaikan yang bisa dilakukan di bulan penuh berkah ini. Selain itu, banyak momen yang memorable dan sering kita lakukan selama Ramadan. Berikut ini sepuluh momen yang hanya bisa dirasakan selama bulan Ramadan. Yuk, kita bahas.

1. Makan sahur dalam keadaan ngantuk

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi ngantuk saat sahur (youtube.com/Dulla Mulla)

Saat Ramadan, mengisi perut dalam keadaan ngantuk atau setengah tertidur selama waktu sahur sering kali kita alami. Waktu tidur yang kurang membuat kita mudah dilanda rasa ngantuk, terutama saat bangun sahur. Wajar kok ngantuk, asal jangan sampai telat bangun sahur, ya.

2. Minum air sebanyak mungkin

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi minum air saat sahur (youtube.com/Khalid Al Ameri)

Kita sering kali mencoba minum air sebanyak mungkin beberapa detik sebelum waktu imsak. Padahal, kebanyakan minum air bisa membuat perut kembung dan beser. Untuk memenuhi cairan tubuh selama puasa, kita hanya butuh minum sebanyak dua liter di antara waktu buka puasa sampai sahur. Ingat, segala sesuatu yang berlebihan itu justru tidak baik.

3. Telat bangun untuk makan sahur

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi telat bangun sahur (youtube.com/Khalid Al Ameri)

Momen menyedihkan terjadi ketika kita bangun untuk makan sahur, tetapi ternyata azan subuh sudah berkumandang. Ini berarti kita harus menghabiskan sepanjang hari berpuasa tanpa ganjalan makanan sahur. It’s ok nggak sahur, yang penting lafal niat puasanya jangan sampai terlewatkan, ya.

4. Selalu merasa ngantuk

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi ngantuk saat beraktivitas (Pexels.com/Ekaterina Bolovtsova)

Jam tidur yang berkurang atau pola tidur berubah selama puasa membuat kita selalu mengantuk. Jadi, wajar jika kita akan merasa ngantuk saat beraktivitas di siang hari. Kita juga sering kali merasa ngantuk karena kekurangan asupan air, kafein, atau camilan yang biasanya kita konsumsi di siang hari di luar bulan Ramadan.

5. Perut keroncongan sepanjang hari

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi perut keroncongan (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Saat puasa, perut akan kosong dalam waktu yang cukup lama sehingga tidak ada makanan yang dicerna lagi. Hal ini lah yang menyebabkan suara keroncongan dari perut kita. Semua umat Islam yang berpuasa pasti mengalami perut keroncongan setiap tahun selama sebulan penuh. Jadi, jangan khawatir karena ini sangat wajar, ya.

Baca Juga: 5 Tips Mempererat Hubungan Cinta saat Ramadan, Khusus Suami Istri!

6. Tidak sengaja makan saat puasa

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi tak sengaja makan saat puasa (Pexels.com/Samson Katt)

Terkadang kita sering lupa bahwa kita sedang berpuasa dan tidak sengaja makan atau minum di siang hari. Segera muntahkan makananmu dan langsung lanjutkan puasamu dengan catatan kamu benar-benar lupa, bukan disengaja.

7. Terlambat buka puasa karena masih dalam perjalanan

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi berbuka puasa di perjalanan (Pexels.com/cottonbro studio)

Salah satu sunah dalam menjalankan ibadah puasa adalah berbuka dengan sesegera mungkin. Namun, terkadang kita terlambat dalam berbuka puasa karena sedang dalam perjalanan pulang menuju rumah. Jadi, lebih baik kamu cari takjil terlebih dahulu untuk membatalkan puasamu sebelum pulang ke rumah.

8. Kaget mendengar suara petasan

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi kaget (Pexels.com/Faruk Tokluoğlu)

Sering kali kita merasa terganggu dengan suara petasan yang dinyalakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Bayangkan, saat kita sedang beraktivitas atau khusyuk beribadah, tiba-tiba terdengar suara petasan di dekat kita, pasti kita akan sangat kaget.

9. Terbangun mendengar patrol sahur

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi patrol sahur keliling (instagram.com/edisupena10)

Banyak hal seru yang hanya terjadi saat Ramadan, salah satunya adalah mendengar orang-orang yang berkeliling kampung untuk membangunkan sahur menggunakan beduk dan pengeras suara. Suara keras yang ditimbulkan beduk bisa membuat orang terkejut dan akhirnya bangun. Alasan inilah yang kemudian digunakan untuk membangunkan orang sahur saat Ramadan.

10. Menunggu hasil sidang isbat penentuan Lebaran

10 Momen Ini Hanya Bisa Dirasakan saat Ramadan, Pernah Mengalaminya?ilustrasi menonton televisi (instagram.com/Stock Footage)

Pada tanggal 29 Ramadan, kita sering kali nangkring di depan televisi atau memantau media sosial hanya untuk melihat sidang isbat. Jika hilal belum tampak, berarti kita harus cepat bersiap untuk pergi tarawih untuk yang terakhir kalinya sebelum Idulfitri atau Lebaran.

Suasana Ramadan pasti menjadi momen yang akan paling dirindukan saat Ramadan telah berakhir. Banyak momen memorable yang kita dapatkan selama bulan Ramadan. Selain harus khusyuk dalam beribadah, kamu juga harus menikmati segala bentuk berkah di bulan Ramadan ini.

Baca Juga: Ramadan Kareem atau Ramadan Mubarak? Ini Ucapan yang Tepat

Alfian Nurhidayat Photo Verified Writer Alfian Nurhidayat

an anthropologist in the milky way

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya