TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Mic Karaoke Terbaik, Bisa Digunakan di Rumah!

Suara bagus dan harganya terjangkau!

ilustrasi mic karaoke (pexels.com/Mikhail Nilov)

Untuk mengisi waktu luang, karaoke menjadi salah satu pilihan aktivitas yang menyenangkan. Selain bisa dilakukan di studio musik atau tempat karaoke, aktivitas ini bisa juga dilakukan di rumah.

Salah satu faktor yang membuat karaoke menyenangkan adalah pemilihan mic yang berkualitas. Karena jika hanya memakai mic abal-abal suara yang dihasilkan pasti tidak maksimal, entah itu pelan atau tidak jernih.

Di pasaran ada banyak pilihan mic karaoke dengan beragam merek, harga, dan kualitas. Nah, berikut ini ada 5 rekomendasi mic karaoke yang bisa kamu jadikan acuan sebelum membeli. Simak sampai selesai, ya!

1. Sony SN-909

ilustrasi mic karaoke (tokopedia.com)

Bila kamu butuh mic karaoke di rumah untuk hiburan di kala senggang, Sony SN-909 adalah pilihan yang tepat. Mic legendaris ini menjadi favorit di berbagai marketplace karena punya kualitas yang bagus dan harganya terjangkau.

Dengan harga Rp60 - Rp70 ribuan, kamu sudah mendapatkan mic dengan suara jernih, rendah noice, dan mendapatkan bonus kabel sepanjang 4 meter. Sony juga menyediakan tiga pilihan warna yang bisa kamu pilih, yakni emas, silver, titanium, dan hitam.

Baca Juga: 12 Lagu Dangdut yang Enak Buat Joget dan Karaoke, Goyang Terus

2. Advance Digitals MIC-202

ilustrasi mic karaoke (tokopedia.com)

Apakah kamu orang yang hobi karaoke di mana saja? Jika iya, Advance Digitals MIC-202 adalah pilihan mic yang tepat. Pasalnya mic ini sudah wireless, punya karakter suara yang jernih, minim noice, dan bahannya kokoh sehingga tidak mudah rusak.

Dengan harga Rp480 ribuan kamu bisa memperoleh 2 mikrofon wireless, 1 receiver, baterai AA, dan kabel cas type-C. Perlengkapan tersebut dikemas dalam mic case box sehingga mudah dan aman di bawa ke mana-mana.

3. Shure WR-879

ilustrasi mic karaoke (tokopedia.com)

Merek Shure tentu sudah tidak asing di dunia mikrofon karena terkenal dengan kualitasnya. Salah satu produk mic keren dari Shure adalah Shure WR-879. Selain punya kualitas suara yang jernih, jangkauan mic wireless ini mencapai 30 meter.

Selain cocok digunakan untuk karaoke di rumah, mic ini juga sudah cukup mumpuni digunakan untuk karaoke atau kebutuhan mic luar ruangan. Harga mic ini adalah Rp300 ribuan.

4. G-Power Professional MIC-201

ilustrasi mic karaoke (tokopedia.com)

Jika umumnya mic wireless punya kekurangan di bagian receiver yang terlalu besar sehingga kurang praktis, maka masalah tersebut bisa terselesaikan jika kamu memiliki G-Power Professional MIC-201. Mic ini punya ukuran receiver yang mini sehingga praktis dan punya jangkauan jaringan mencapai 50 meter.

Mic ini juga sudah dilengkapi fitur noice reduction sehingga hasil suaranya lebih jernih dan fokus. Mic canggih ini bisa kamu beli dengan harga Rp240 ribuan.

Baca Juga: 13 Lagu Lama yang Enak untuk Karaoke, Wajib Masuk Playlist

Verified Writer

Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya