TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

11 Tanda Pasangan Belum Bisa Bersikap Dewasa, Susah Diajak Maju! 

Usia gak menjamin tingkat kedewasaan seseorang

ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/RODNAE Productions

Tingkat kedewasaan seseorang gak otomatis datang bersamaan dengan tambahnya usia, namun dari kesulitan dan pengalaman yang dia hadapi. Bisa dibilang, kedewasaan itu pertanda bahwa dia memiliki emosional serta mental yang sudah berkembang dengan baik. Kamu bisa melihatnya dari respon yang dia berikan terhadap problem yang dihadapinya.

Pada awalnya, pasangan yang santai mungkin jauh dari kata membosankan, namun lama-kelamaan kamu seperti orangtua baginya. Jika setiap saat kamu bersikap seperti itu tentu sangat melelahkan, ya. Bayangkan saja, semua hal kamu yang mengurusnya sedangkan dia tetap asyik dengan dunianya. Ketika ada masalah, dia pun seperti melemparkannya padamu untuk mengatasinya. Wah, kalau seperti ini dia gak bisa diajak untuk menggapai mimpi bersama, nih.

Itulah mengapa penting bagimu mengetahui tanda-tanda bahwa pasanganmu belum dewasa sehingga kamu bisa menyikapi hubungan kalian selanjutnya. Disimak, ya!

1. Dia sangat mudah marah jika ada hal yang gak sesuai dengan keinginannya. Bahkan tak jarang, dia mengeluarkan sumpah serapah yang membuat sakit hati orang-orang di sekitarnya

ilustrasi pasangan berantem (pexels.com/Timur Weber)

2. Dia selalu mengajak bercanda ketika kamu memintanya ngobrol serius. Bikin bete, ya?

ilustrasi pasangan mengobrol (unsplash.com/Christin Hume)

3. Dia malas untuk mengambil tanggung jawab pribadi, bahkan dia menyuruhmu untuk menyelesaikan masalahnya

ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

4. Sering kali apa yang dia janjikan tidak sesuai dengan kenyataannya. Bisa dibilang apa yang diucapkannya hanyalah omong kosong

ilustrasi bicara dengan orang lain (pexels.com/nappy)

Baca Juga: 5 Tips Menjaga Sensitivitas Diri agar Gak Banyak Buang Energi

5. Dia tidak memedulikan masa depan. Baginya, selama masih bersenang-senang hari ini, ya nikmatilah!

ilustrasi menari (pexels.com/RODNAE Productions)

6. Dia hanya memikirkan kepentingannya sendiri. Selama dia happy, kebutuhan atau perasaan orang lain tak dipedulikannya

ilustrasi pasangan (pexels.com/Alex Green)

7. Meminta maaf adalah hal yang sulit dilakukan. Menurutnya, kesalahan yang dia lakukan adalah hasil kelalaian orang lain. Kok, bisa?

ilustrasi membujuk pasangan (pexels.com/Yan Krujov)

8. Tak berpikir panjang, pasanganmu dengan enaknya membeli barang mahal yang diinginkannya, bukan yang dibutuhkannya

ilustrasi belanja berlebihan (pexels.com/Tim Douglas)

9. Dia yang belum dewasa cenderung suka menggertak orang yang tidak berdaya. Ada kepuasan tersendiri kalau bisa menyuruh hingga merendahkan orang yang lebih lemah

ilustrasi teman bertengkar (pexels.com/Keira Burton)

10. Supaya terlihat keren, dia memilih berbohong dan membentuk pencitraan yang bagus. Padahal aslinya berbeda 180 derajat

ilustrasi ngobrol dengan teman (pexels.com/Yan Krukov)

Baca Juga: 5 Kualitas Pria yang Dipandang Menarik oleh Perempuan, Punya Ambisi! 

Verified Writer

IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya