TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda Pasangan Gemar Lari dari Masalah, Jangan Dibiarkan!

Masalah jadi sulit selesai jika terus menghindarinya

ilustrasi bertengkar (pexels.com/timur-weber)

Menghadapi masalah dalam hubungan percintaan merupakan hal yang sangat wajar. Pada saat inilah kamu dan pasangan dituntut untuk dapat menyelesaikan masalah dengan sebaik mungkin.

Sayangnya, ada saja tipe pasangan yang justru cenderung lari dari setiap masalahnya. Biasanya pasangan yang gemar lari dari setiap masalah akan terlihat melalui beberapa tanda yang berikut ini.

1. Tak ingin mengungkit masalah

ilustrasi bertengkar (pexels.com/@keira-burton)

Mengungkit atau membicarakan mengenai masalah sebetulnya hal yang sangat wajar. Justru cara tersebut bisa membantumu dan pasangan dalam menyelesaikan masalah tersebut.

Sayangnya, pasangan yang gemar lari dari masalah akan sangat menghindari hal tersebut. Mereka enggan untuk mengungkitnya, entah karena khawatir akan disalahkan ataupun karena alasan lainnya.

2. Gemar mengalihkan pembicaraan

ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/@budgeron-bach)

Kadang kala pembicaraan dengan pasangan akan merembet pada masalah-masalah yang kerap terjadi. Hal ini sebetulnya bisa menjadi cara dalam meluruskan setiap masalahnya, sehingga hubungan tetap berjalan baik.

Pasangan yang gemar lari dari masalah biasanya akan menolak dalam membicarakan hal tersebut. Mereka justru akan memilih untuk mengalihkan pembicaraan, sehingga tak menemukan solusi apa pun dalam setiap masalahnya.

Baca Juga: 5 Penyebab Pasangan Meminta Putus Tanpa Memberi Alasan, Kok Bisa?

3. Bersikap seolah tak ada apa-apa

ilustrasi pasangan (pexels.com/@ketut-subiyanto)

Antara kamu dan pasangan tentunya merupakan manusia biasa yang wajar bila melakukan kesalahan. Namun, semestinya kesalahan tersebut bisa diluruskan dan saling meminta maaf untuk hal tersebut.

Tentunya akan berbeda pada pasanganmu yang gemar lari dari masalah. Dia justru tak akan ragu untuk bersikap seolah tak ada apa-apa. Sikapnya tentu saja hanya akan membuatmu bingung dan membuat masalah jadi tak selesai-selesai.

4. Masalah yang sama kerap terulang

ilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/@timur-weber)

Hubungan yang diterpa masalah sebetulnya tak menjadi masalah, selama bisa diselesaikan dengan baik. Sayangnya hal ini akan berbeda jika pasanganmu gemar lari dalam setiap masalahnya.

Bukan tak mungkin jika masalah yang sama pun akan kerap terulang kembali. Penyebabnya tentu saja karena kamu dan pasangan tak langsung menyelesaikan hal tersebut, sehingga rentan terulang di kemudian hari.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Pasangan Makin Cinta dan Nyaman, Patut Dicoba!

Verified Writer

Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya