Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Ilustrasi naik motor (www.pexels.com/Иван Мельник)

Intinya sih...

  • Tanyakan dulu apakah pacar mau atau tidak

  • Lihat kesiapan diri pacar mulai dari kondisi fisiknya

  • Mau memastikan terlebih dahulu keadaan dan keamanan motor

Ketika punya pacar, sebagian besar cowok pasti ingin menciptakan momen bahagia bersama. Entah itu dengan jalan bareng, atau mungkin hanya sekadar ngobrol berdua di malam minggu. Banyak cowok akan tidak segan untuk merencanakan acara malam minggu dengan pacar sespesial mungkin.

Tidak perlu banyak modal, bahkan dengan cara jalan-jalan bareng naik motor dan berkeliling di malam minggu saja sudah jadi momen yang indah. Masalahnya, kita sebagai cowok juga perlu mempersiapkan segala sesuatunya ketika mengajak pacar untuk ngedate pake motor. Adapun cara yang baik ketika kita ingin mengajak pasangan naik motor adalah sebagai berikut.

1. Tanyakan dulu apakah pacar mau atau tidak

Ilustrasi pasangan (pexels.com/Jonathan Borba)

Langkah awal ketika kita ingin mengajak pacar naik motor saat ngedate ialah dengan menanyakan teerlebih dahulu apakah pacar mau atau tdak. Terkadang, ada cewek yang enggan pakai moter saat jalan bareng pacar. Dari mulai beralasan karena takut panas, takut rambut rusak hingga yang lainnya.

Sebelum mengajaknya pergi, alangkah baiknya untuk bertanya pada pacar. Jika mereka mau, kita bisa mempersiapkan segala sesuatunya kemudian. Namun, ketika ia tak mau, jangan dipaksa karena bisa jadi pacar kurang nyaman nantinya.

2. Lihat kesiapan diri pacar mulai dari kondisi fisiknya

Ilustrasi bicara (pexels.com/Gustavo Fring)

Ketika ingin mengajak pacar naik motor saat ngedate, kamu bisa melihat dulu kesiapan fisiknya. Apakan ia sedang dalam kondisi tubuh yang fit atau tidak. Jangan sampai acara ngedate yang asik justru membuat pasangan sakit setelahnya.

Ketika naik motor, biasanya angin kencang itu cukup berpengaruh pada tubuh yang kurang fit. Beda halnya dengan kita menggunakan mobil. Kondisi fisik yang kurang baik, jika terkena angin terus menerus bisa saja tumbang.

3. Mau memastikan terlebih dahulu keadaan dan keamanan motor

Ilustrasimotor (pexels.com/Gijs Coolen)

Tidak hanya kesiapan fisik pengendaranya, ada baiknya kita juga mempersiapkan kesiapan motor kita. Cek dulu dengan teliti keamanan dari motor yang akan kita gunakan nantinya. Dari mulai mesinnya, bagian rem atau bahkan bahan bakar hingga banyak lainnya.

Dengan lekukan cek kendaraan sebelum digunakan pada saat ngedate, bisa meminimalisir kemungkinan buruk yang nantinya bisa terjadi. Terlebih lagi ketika kita ingin ngedate ke tempat yang jauh hingga ngedate dilakukan di malam hari. Jangan sampai nantinya mogok di jalan, acara kencan yang seharusnya menyenangkan justru berakhir gagal.

4. Pastikan keduanya menggunakan helm

Ilustrasi naik motor (www.pexels.com/Иван Мельник)

Cara baik mengajak pacar naik motor saat ngedate dengan mempersiapkan dan menggunakan helm. Helm sangat penting digunakan pada saat berkendara demi keselamatan diri. Bagaimana kita bisa menjaga pasangan dengan baik jika kita membiarkan dia tak pakai helm saat naik motor.

Gunakan helm yang berstandar dan juga nyaman dipakai keduanya. Kamu bisa memberikan beberapa pilihan helm terbaik pada pasangan nantinya. Mereka pasti sangat bahagia karena diperhatikan dengan sangat baik.

5. Pilih jalan yang aman dan nyaman untuk dilalui

Ilustrasi pria (pexels.com/Daria Usanova)

Setelah semuanya dipersiapkan dengan baik sebelum berkendara, langkah selanjutnya memilih rute perjalanan. Kita bisa mengajak pacar ke tempat yang mereka sukai nantinya. Namun tidak perlu diperhatikan, cobalah untuk bisa memilih jalan yang aman dan nyaman untuk dilalui.

Jangan sampai nantinya badan pacar pegal-pegal semua karena melewati jalan berbatu. Atau bahkan jalan sepi yang begitu gelap di malam hari sehingga membuat pacar ketakutan. Jangan sampai nantinya menimbulkan kesan yang tak baik untuk pacar ya, guys.

Saat-saat ngedate dengan naik motor menjadi momen yang asyik dan seru bareng pacar pasrinya. Jangan sampai momen indah tersebut gagal karena kurangnya persiapan yang matang. Yuk coba perhatikan baik-baik, guys.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team