5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!

Wajah makin kinclong

Memiliki wajah yang cerah, bercahaya, dan mulus tanpa noda tidak hanya dambaan setiap perempuan, banyak juga mengharapkan yang sama. Untuk mendapatkan wajah yang bersinar dan glowing tentu diperlukan perawatan wajah. 

Salah satu produk perawatan wajah yang dianggap mampu untuk mencerahkan kulit wajah adalah serum. Serum adalah larutan gel berwarna jernih yang memiliki tekstur ringan dan bebas minyak. Beberapa kandungan aktif yang terdapat pada serum adalah hyaluronic acid, collagen, dan niacinamide. 

Harga serum memang variatif, namun ada juga yang sangat terjangkau. Berikut ini lima rekomendasi serum lokal untuk mencerahkan wajah dengan harga di bawah Rp50 ribu. Penasaran apa saja? Langsung aja simak ulasannya!

1. White Story Brightening Serum

5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!Serum White Story (instagram.com/whitestory.id)

White Story adalah salah satu merek skincare lokal. Serum yang sempat viral ini kabarnya mampu untuk mencerahkan wajah dalam waktu yang lumayan singkat. Tidak hanya mencerahkan wajah, produk ini juga mampu menyamarkan noda hitam dan melembapkan wajah. 

Dengan kombinasi tiga bahan pencerah, niacinamide, licorice, dan glutathione, serum ini dapat menjadi pilihan untuk mencerahkan wajah. Untuk ukuran 20 ml, serum ini dihargai sebesar 40 ribu rupiah. 

2. Implora Luminous Brightening Serum

5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!Implora Luminous Brightening Serum (instagram.com/imploracosmetics)

Serum Implora sempat viral di Tiktok karena harganya sangat murah dan telah terbukti mampu untuk mencerahkan wajah. Kandungan niacinamide 10%, caviar collagen, vitamin C, dan black pearl di dalam serum ini bermanfaat untuk mencerahkan dan menutrisi kulit.

Harga yang ditawarkan untuk serum ini sangat terjangkau, hanya 35 ribu rupiah. Harganya yang terbilang sangat murah untuk ukuran serum membuat netizen sempat ragu untuk mencobanya. Tapi, tak usah khawatir. Kini serum Implora sudah jadi andalan banyak orang. Terlebih lagi, serum ini telah terdaftar dalam BPOM.

3. Emina Bright Stuff Face Serum

5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!Emina Bright Stuff Face Serum (instagram.com/eminacosmetics)

Salah satu rangkaian dari Bright Stuff Series Emina adalah serum. Emina Bright Stuff Face Serum hadir dalam bentuk botol bermaterial plastik dan berwarna pink. Sangat eye catchy, dan mudah untuk dibawa.  

Diformulasikan dengan 7% contrentrated niacinamide dan summer plum extract, serum ini diklaim dapat mencerahkan kulit wajah, membuat kulit tampak glowing, dan menjaga kulit agar tetap terhidrasi dengan baik. Untuk ukuran 30 ml, serum ini dibanderol dengan harga sekitar 43 ribu rupiah. Sangat terjangkau sekali, bukan?

Baca Juga: 7 Kesalahan Pemakaian Serum Wajah pada Pria yang Baru Mulai Coba!

4. Wardah Lightening Serum Ampoule

5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!Wardah Lightening Serum Ampoule (instagram.com/wardahbeauty)

Produk keluaran Wardah ini dibekali dengan kandungan 10x advanced niacinamide yang dapat mencerahkan wajah hingga menyamarkan noda bekas jerawat. Tak hanya itu, serum ini mampu melindungi kulit dari paparan blue light

Menggunakan aplikator pipet bening, serum ini akan terasa ringan dan mudah menyerap ketika diaplikasikan ke kulit wajah. Serum dengan kandungan yang bagus ini dapat dibeli dengan harga sekitar 44 ribu rupiah untuk ukuran 30 ml.

5. Dr. Brandon Brightening Serum Niacinamide 10%

5 Rekomendasi Serum Lokal Pencerah Wajah, Harga di Bawah Rp50 Ribu!Dr. Brandon Serum (instagram.com/drbrandonofficial)

Serum berbentuk botol kaca dengan dominasi warna putih dan pipet bening sebagai aplikatornya ini ternyata juga mampu membuat wajah cerah dan bercahaya. Kandungan utama yang terdapat pada serum ini adalah niacinamide 10%, glycolic acid, dan collagen.

Serum ini mempunyai klaim dapat mencerahkan wajah, mengurangi bekas jerawat, melembabkan, dan memperbaiki skin barrier. Harga Dr. Brandon Brightening Serum ini 44 ribu rupiah saja untuk kemasan 20 ml. 

Itulah lima rekomendasi serum lokal yang bermanfaat untuk mencerahkan wajah. Bila digunakan rutin setiap hari, maka serum ini akan bekerja secara maksimal untuk membuat wajah cerah bercahaya. Makanya, rajin-rajin skincare-an, ya!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Serum Penghilang Bekas Jerawat Pria, Bikin Kulit Mulus!

Min Ah Photo Verified Writer Min Ah

Just ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya