5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggot

Jangan asal cukur, Bro!

Pernahkah kamu merasakan perih atau gatal setelah mencukur kumis atau jenggot? Jika iya, berarti terkena razor bumps atau iritasi yang diakibatkan oleh proses mencukur yang salah. Mengalami hal tersebut tentu membuatmu tidak nyaman bukan?

Terlebih jika rasa perih atau gatal tersebut adalah kulit sensitif tentu akan membuat penampilanmu terganggu. Karena hal tersebut biasa membuat kulit wajah memiliki ruam warna merah atau bahkan mengeluarkan nanah.

Daripada hal tersebut terjadi dan membuatmu gak nyaman, maka ketahui cara menghindari perih dan gatal setelah cukur berikut ini agar iritasi pada kulitmu tidak terjadi. Perhatikan baik-baik ya, Bro!

1. Gunakan shaving cream dan mencukur secara perlahan

5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggotilustrasi pria sedang grooming (pexels.com/Karolina Grabowska)

Cara pertama agar terhindar dari perih dan gatal setelah mencukur jenggot dan kumis adalah menggunakan shaving cream alias krim cukur. Krim cukur sendiri selain bisa mempermudah bercukur juga bisa mencegah kulit dari iritasi. Kamu tinggal oleskan krim cukur pada janggut atau kumis sebelum mulai mencukur.

Selain penggunaan krim cukur, cara mencukur juga berpengaruh terkena tidaknya iritasi pada kulit wajahmu. Maka dari itu, mencukurlah secara perlahan mengikuti arah tumbuh kumis dan jenggot. Pasalnya, apabila mencukur secara tergesa-gesa dan berlawan dengan arah tumbuh rambut akan berpotensi besar menimbulkan iritasi wajah.

2. Lakukan eksfoliasi secara rutin

5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggotilustrasi mencuci wajah (pexels.com/RDNE Stock project)

Cara berikutnya adalah rutin melakukan eksfoliasi atau scrub pada wajah secara rutin. Aktivitas ini berguna untuk membantu regenerasi kulit dan membuat sisa kotoran dan minyak pada wajah. Sehingga pertumbuhan kumis dan jenggot tidak ke dalam.

Dan, jika seseorang jarang melakukan eksfoliasi dan jenggot serta kumismu tumbuh ke dalam maka ketika mencukur akan susah diangkat. Akibatnya, ketika mencukur iritasi kulit akan sulit dihindari.

3. Bilaslah kumis dan jenggot dengan air Hangat

5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggotilustrasi mencuci wajah (pexels.com/Mas vathon)

Apabila kamu tidak punya shaving foam atau sedang dalam keadaan darurat, membilas jenggot dan kumis dengan air hangat sebelum mencukur bisa jadi alternatif yang bisa dicoba.

Membilas dengan ari hangat pada jenggot dan kumis berguna membuat kulit lebih rileks dan bisa melembutkan kumis dan jenggot. Walhasil, hal itu bisa membuat proses mencukur lebih mudah dan menghindarkan dari fenomena razor bumps. 

Baca Juga: 5 Cara Tangani Masalah Kulit Akibat Kesalahan Cukur Jenggot, Cek Bro!

4. Pilih alat cukur yang berkualitas

5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggotilustrasi mencukur jenggot (unsplash.com/Supply)

Tidak banyak orang tahu bahwa kualitas alat cukur juga menjadi faktor penting dalam aman tidaknya ketika mencukur jenggot dan kumis. Pasalnya, jika memakai alat yang abal-abal dan karena murah saja, bisa saja menyebabkan iritasi atau bahkan yang paling mengerikan adalah infeksi kulit.

Pastikan kamu memilih alat cukur yang berkualitas dan pastikan mata pisaunya dalam keadaan tidak tumpul dan tidak berkarat. Meskipun sedikit mengeluarkan budget lebih, keamanan dan kenyamanan dalam mencukur pasti lebih terjamin.

5. Pakai pelembap sebagai perawatan setelah mencukur jenggot dan kumis

5 Cara Supaya Tidak Perih dan Gatal Usai Mencukur Kumis serta Jenggotilustrasi pelembab wajah (unsplash.com/Arthur Pereira)

Setelah mencukur jenggot dan kumis bukan berarti kamu tidak merawat kulit wajahmu begitu saja. Pasalnya, di beberapa kulit wajah akan mengering setelah dicukur. Sehingga salah satu cara agar kulitmu lembap kembali adalah menggunakan pelembap atau tea tree oil.

Selain melembapkan kulit, pelembap atau tea tree oil  bermanfaat untuk membunuh bakteri dan mencegah iritasi pada wajah. Caraya kamu tinggal mengoleskannya pada area yang dicukur dan diamkan dalam beberapa waktu.

Bagaimana sudah paham cara mencegah perih dan gatal setelah mencukur? So, meskipun mencukur jenggot dan kumis adalah hal yang sepele namun tetap jangan asal-asalan, ya. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 5 Pilihan Produk Krim Cukur Pria, Semua Brand Lokal!

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya