5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!

Bisa jadi pilihan terbaik

Memiliki kulit yang cerah dan sehat tentu menjadi keinginan semua orang. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang menggunakan body care untuk mencerahkan kulit. Kini body care juga bisa digunakan untuk cowok. Bahkan, banyak cowok yang mencari body care dengan bahan alami dari berbagai sumber.

Body care dengan bahan alami cenderung lebih aman digunakan, sebab tidak menimbulkan efek samping. Bagi cowok yang masih kesulitan untuk mencari body care, bisa mencari referensi dari berbagai sumber. Namun, pastikan bahwa body care yang dipilih berasal dari bahan alami. Berikut rekomendasi body care berbahan alami untuk cowok.

1. St. Ives soothing oatmeal & shea butter  

5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!Ilustrasi body care (stives.co.id)

Body care yang satu ini bisa digunakan oleh pria dan wanita. Bahkan, bahan oatmeal, shea butter, dan soy beans sangat aman untuk kulit sensitif. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang menggunakan St. Ives untuk perawatan kulit.

Bahan-bahan alami dari produk ini, dapat bekerja secara alami untuk merawat dan menjaga kelembaban kulit. Berbagai macam vitamin juga terdapat di produk ini, sehingga manfaatnya cukup besar bagi kesehatan kulit. Meskipun kualitasnya cukup baik, harga dari St. Ives cukup murah.

2. The bath box ocha real green tea infused liquid shop  

5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!Ilustrasi body care (tokopedia.com/anoke mart)

Beberapa orang pasti pernah mengalami permasalahan pada kulit, mulai dari kulit sensitif hingga kulit kusam. Permasalahan ini dapat dicegah dengan berbagai cara, salah satunya mengganti sabun dengan the bath box ocha real green tea infused. Terlebih produk ini memiliki banyak manfaat untuk kulit.

Sabun mandi cair ini memiliki kandungan antioksidan, yang dapat merawat kesehatan kulit. Kandungan antioksidan berasal dari daun teh hijau alami. Produk ini dapat mengurangi jerawat di punggung. Bahkan dapat digunakan untuk membersihkan wajah.

3. Aveeno moisturizing lotion 

5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!Ilustrasi body care (aveeno.co.id)

Sebagian pria kini mulai memperhatikan kondisi kulitnya. Hal ini disebabkan karena banyak produk yang bisa menjaga dan merawat kulit dari bakteri jahat. Moisturising lotion dapat kamu pilih untuk merawat kulit.

Produk ini telah teruji secara dermatologi bahwa cocok untuk pria dengan kulit sensitif. Banyak manfaat yang bisa diperoleh saat menggunakan produk ini. Menariknya, produk ini telah dijual di berbagai e-commerce sehingga mudah untuk didapatkan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Body Care Pria yang Kaya Bahan Natural, Kulit Terawat!

4. Body shop white musk for men   

5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!Ilustrasi body care (thebodyshop.co.id)

Agar dapat tampil percaya diri sepanjang hari, tanpa takut bau badan kamu dapat menggunakan The Body Shop White Musk For Men Anti-perspirant Deodorant. Produk ini dapat melindungi diri dari bau badan khususnya di bagian ketiak. Sehingga produk ini cocok untuk pria yang sering bepergian.

Deodoran ini merupakan perpaduan aroma lavender, vetiver dan musk. Selain itu, deodorant juga dilengkapi dengan anti-perspirant. Di mana kandungan ini dapat membantu mengurangi aroma tak sedap pada ketiak.

5. SensAtiA botanical seaweed  

5 Rekomendasi Body Care dengan Bahan Alami untuk Cowok, Cek Bro!Ilustrasi body care (tokopedia.com/sensatia botanicals)

Sabun mandi dari SensAtiA ini memiliki aroma yang sangat menyegarkan. Bahkan, banyak orang yang mengatakan bahwa produk ini merupakan body care dengan bahan alami. Sabun ini memiliki dua kandungan rumput laut dari Bali dan Jepang.

Kombinasi rumput laut dan bahan lainnya, membuat SensAtiA dapat melembutkan kulit. SensAtiA juga dapat mengatasi kulit kering dan juga membuat kulit lebih kencang. Produk ini memiliki harga yang relatif murah, dan terjangkau untuk semua kalangan.

Berbagai macam produk body care dengan bahan alami tersebut, dapat dipilih sesuai dengan keinginan. Sebelum menggunakannya, pastikan bahwa kulit kamu cocok dengan produk tersebut. Hal ini bertujuan untuk mencegah efek samping yang mungkin terjadi setelah pemakaian body care.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Body Care dengan Mint yang Bikin Segar Seharian

Felicia Rellita Photo Writer Felicia Rellita

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya