- Aktivitas harian dan kantor: Aqua atau Musk
- Acara formal dan malam hari: Leather, Tobacco, atau Oud
Kembangkan Parfum Pria, Braven Rilis Varian Baru Braven Extreme Series

- Braven Extreme Series hadir dalam enam varian dengan kemasan sleek dan modern, mewakili berbagai kepribadian dan momen.
- Tips menggunakan extrait de parfum Braven Extreme Series: aplikasikan di titik nadi, gunakan pada kulit lembap, sesuaikan varian dengan aktivitas, jangan terlalu berlebihan, dan simpan di tempat yang tepat.
- Braven Extreme Series dirancang untuk mereka yang berani tampil berbeda dengan aroma kuat, maskulin, dan penuh karakter.
Pria semakin terbuka terhadap grooming dan penggunaan parfum telah menjadi bagian dari rutinitas harian, sehingga segmen parfum pria tumbuh signifikan dan terus berkembang. Di tengah tren parfum niche dan high-end dengan harga yang semakin eksklusif, Braven kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui Braven Extreme Extrait de Parfum, sebuah parfum dengan konsentrasi tinggi yang menawarkan performa maksimal, karakter aroma yang bold, serta kualitas premium namun tetap dengan harga yang terjangkau.
Dengan formula extrait de parfum, Braven Extreme memiliki konsentrasi minyak parfum yang lebih tinggi dibandingkan eau de parfum atau eau de toilette. Hasilnya adalah aroma yang lebih tahan lama, lebih kaya aroma, dan meninggalkan kesan yang lebih mendalam sepanjang hari. Kehadiran Braven Extreme sebagai jawaban bagi para pencinta parfum yang menginginkan intensitas, ketahanan, dan karakter aroma yang kuat tanpa harus mengeluarkan budget berlebih.
"Kami ingin menghadirkan pengalaman parfum yang powerful, luxurious, dan long-lasting, tetapi tetap bisa dijangkau oleh lebih banyak orang baik dari sisi harga maupun ketersediaan. Selain itu, kehadiran Braven Extreme Series adalah tentang rasa percaya diri, keberanian, dan ekspresi diri," ujar Jimmy Liong selaku Direktur PT Griff Prima Abadi dalam keterangan resminya.
1. Braven Extreme Series hadir dalam enam varian

Braven Extreme Series hadir dalam kemasan yang sleek dan modern. Dengan balutan warna hitam matte yang elegan, memadukan desain maskulin dengan performa aroma premium. Setiap varian diciptakan untuk menyesuaikan berbagai kepribadian dan momen, menjadikan parfum bukan sekadar pelengkap, melainkan bagian dari identitas diri.
Braven Extreme Series hadir dalam enam varian yaitu:
1. Leather
Top notes: Mandarin, Apple, Aromatic Bouquet
Mewakili kesan maskulin yang bold dan sophisticated. Aroma leather memberikan nuansa dewasa, kuat, dan penuh karisma. Cocok untuk pria yang ingin tampil dominan dan berkelas.
2. Tobacco
Top notes: Bergamot, Cinnamon, and Nutmeg
Hangat dan berkarakter. Aroma tobacco menciptakan kesan elegan dan misterius, sangat pas untuk acara malam atau momen spesial.
3. Musk
Top notes: Clary Sage, Spearmint, Star Anise
Lembut namun sensual. Musk menghadirkan aroma yang intim dan tahan lama, menciptakan kesan menenangkan sekaligus memikat.
4. Oud
Top notes: Elemi, Cinnamon, Fruity
Mewah dan intens. Oud menjadi simbol kematangan dan eksklusivitas, diperuntukkan bagi pria yang ingin meninggalkan kesan mendalam dan berkelas tinggi.
5. Aqua
Top notes: Mandarin, Cardamom, Aromatic, Bouquet
Segar, bersih, dan modern. Varian ini cocok untuk aktivitas harian, memberikan kesan energik, approachable, dan percaya diri tanpa berlebihan.
6. Dream Water
Top notes: Grapefruit, Pear, Lavender
Varian fresh–aquatic modern dengan sentuhan fruity dan woody yang seimbang. Dream Water menghadirkan kesan segar, bersih, dan menenangkan, sekaligus tetap berkarakter untuk mendukung kepercayaan diri pria sepanjang hari.
Selain Extreme Extrait Parfum Series, Braven juga memiliki varian extrait de parfum lain yaitu Cool Wootah. Varian ini habis terjual sebanyak 10.000 botol dalam waktu tiga jam melalui channel online. Varian Cool Wootah cocok untuk aktivitas harian di kantor dan saat kuliah. Selain itu, dapat digunakan juga untuk menambah kesegaran saat menghabiskan waktu bersama orang terdekat.
2. Tips menggunakan extrait de parfum Braven Extreme Series

Untuk mendapatkan performa maksimal dari Braven Extreme Series, berikut beberapa tips yang bisa dicoba:
1. Aplikasikan di titik nadi
Semprotkan parfum pada area seperti pergelangan tangan, leher, belakang telinga, dan dada. Titik nadi membantu menyebarkan aroma lebih baik.
2. Gunakan pada kulit yang lembap
Aroma parfum akan lebih tahan lama jika diaplikasikan setelah mandi atau di atas kulit yang telah menggunakan body lotion tanpa aroma.
3. Sesuaikan varian dengan aktivitas
4. Jangan terlalu berlebihan
Karena extrait de parfum memiliki intensitas tinggi, 2–4 semprotan sudah cukup untuk memberikan kesan kuat dan elegan.
5. Simpan di tempat yang tepat
Hindari paparan sinar matahari langsung dan suhu panas agar kualitas aroma tetap terjaga.
“Dari segi karakter, Braven Extreme Series dirancang untuk mereka yang berani tampil berbeda. Aromanya kuat, maskulin, dan penuh karakter tentunya merepresentasikan semangat ‘extreme’ yang menjadi identitas brand ini," kata Jimmy Liong.


















