7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!

Bisa kamu sontek sendiri di rumah

Meskipun sibuk, member BTS tetap memperhatikan kesehatan kulit wajah dengan merawatnya secara maksimal. Bagi mereka, kulit yang sehat akan melengkapi penampilan dan memaksimalkan make up yang akan digunakan saat di atas panggung. Gak heran jika tiap personelnya memiliki skincare routine untuk merawat kulit wajahnya.

Berikut ada tips skincare routine para member BTS yang bisa kamu sontek. Penasaran? Langsung saja baca pembahasannya di bawah ini.

1. Menjaga kulit tetap lembap ala RM

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!RM BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Leader dari BTS satu ini mempunyai jenis kulit yang tergolong kering di setiap waktu. Oleh karena itu, RM selalu menjaga kelembapan dengan menggunakan produk moisturizer yang sesuai dengan jenis kulitnya.

Produk moisturizer memang cukup efektif untuk mengembalikan kelembapan kulit yang kering. Tapi, harus rutin menggunakannya. Jangan menggunakannya saat sedang tidak malas saja!

2. Melembapkan dan mencerahkan kulit ala Jin

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!Jin BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Jin juga memiliki skincare routine untuk menjaga kulitnya agar tetap sehat dan cerah. Karna sering menggunakan make up dan terpapar sinar matahari, kulit bisa saja menjadi kering dan kusam.

Kalau terlalu lama terpapar sinar matahari Jin selalu mengaplikasikan sheet mask. Setelah itu, ia pun akan mengaplikasikan moisturizer andalannya untuk mengganti kelembapan yang hilang sekaligus mencerahkan kulit. 

3. Merawat kulit dari paparan sinar matahari ala Suga

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!Suga BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Walapun terlihat paling putih, nyatanya Suga termasuk yang paling khawatir kalau kulitnya terlalu lama terpapar sinar matahari. Selain karena dapat merusak kulit, Suga juga kurang suka kulitnya menjadi lebih gelap. 

Maka dari itu, ia pun selalu rutin menggunakan sunscreen atau sunblock saat bekerja atau pun berlibur. Suga juga rutin menggunakan sheet mask untuk menutrisi dan menghidrasi kulitnya.

4. Memaksimalkan penggunaan skincare ala J-Hope

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!J-Hope BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Bagi J-Hope, merawat kulit dengan baik adalah aturan utama jika ingin menjaga kesehatannya. Bahkan saat memiliki waktu luang, J-Hope akan pergi ke dokter kulit untuk melakukan perawatan dan berkonsultasi mengenai kulitnya. 

Saat malam, produk perawatan kulit yang ia gunakan setelah membersihkan wajah adalah toner, essence, perawatan untuk jerawat, losion, dan ditutup dengan moisturizer. Sedangkan di pagi hari, ia hanya menggunakan toner, moisturizer, serta sunscreen. 

Baca Juga: 5 Masker Alami untuk Perawatan Wajah, Mampu Mencerahkan!

5. Merawat kulit sebelum tidur ala Jimin

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!Jimin BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Menurut Jimin, hal yang paling penting untuk merawat kulit adalah membersihkannya dengan maksimal. Jimin sangat menghindari agar tidak lupa membersihkan wajahnya sebelum tidur.

Setelah membersihkan wajah, Jimin mengaplikasikan toner serta serum sambil menepuk pelan agar terserap hingga maksimal. Jimi memilih produk serum yang bermanfaat untuk menjaga kulit tetap halus dan kencang.

6. Perawatan kulit wajah yang kering dan berminyak ala V

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!V BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Dalam sebuah live, V tidak ragu-ragu untuk memperlihatkan bagaimana skicare routine-nya. Ia mengatakan kalau sebisa mungkin tidak melewatkan penggunaan skincare karena kulitnya mudah kering dan berminyak. 

Untuk mengatasinya, V menggunakan toner serta losion dengan menggunakan kapas. Lalu, menaruh sebentar kapas di bagian bawah mata agar tetap lembap. Gak lupa juga V menggunakan moisturizer untuk melembapkan kulitnya.

7. Rajin membersihkan wajah ala Jungkook

7 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Member BTS, Simpel Banget!Jungkook BTS (instagram.com/bts.bighitofficial)

Jungkook juga mempunyai permasalahan kulitnya sendiri, yaitu mudah timbul jerawat. Hal tersebut terkadang bisa membuatnya stres. Oleh karena itu, ia selalu membawa facial foam kemana pun untuk menjaga kulit tetap bersih. 

Saat jerawatnya meradang, Jungkook mencampurkan beberapa tetes cuka apel ke dalam air untuk mengatasinya. Lalu, di pagi dan malam hari Jungkook juga rutin untuk menggunakan toner serta moisturizer cream. 

Nah, itulah lima tips merawat kulit wajah ala member BTS. Gimana? Mudah banget kan. Selamat mencoba lima tips di atas!

Baca Juga: 5 Tips Perawatan Kulit Wajah ala Lee Dong Wook, Anti Ribet!

Suci Wu Photo Verified Writer Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya