5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar Pranowo

Punya lini parfum bernama Unusual

Brand parfum lokal Usual belakangan ini ramai di media sosial X setelah akun @ustadchen tidak sengaja bertemu Ganjar Pranowo di eskalator stasiun Halim. Sontak, cuitannya langsung viral sampai ke Alam Ganjar, putra semata wayang Ganjar Pranowo. Ia menjawab pertanyaan warganet tentang parfum yang dipakai Ganjar Pranowo. Alam lantas menjawab parfum yang dipakai sang ayah adalah brand Unusual Nothing.

Unusual sendiri adalah lini brand milik Usual yang berbasis molekul skin scent, yaitu parfum yang bisa menghasilkan aroma berbeda pada setiap pemakainya berdasarkan wangi alami tubuh.

Buat kamu yang penasaran, berikut rekomendasi parfum Usual terbaik dan terlaris yang bisa kamu koleksi. Simak selengkapnya di bawah ini!

1. Unusual Nothing

5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar PranowoParfum Unusual Nothing (instagram.com/usualparfums)

Unusual Nothing adalah seri dari lini parfum Usual yang menawarkan aroma woody, metallic, dan musky. Selain itu, parfum ini juga memunculkan aroma sedikit floral dan khas asin angin laut yang nyaman.

Parfum seri Nothing pertama kali dirilis pada 2022. Saat itu, seri Nothing masih masuk dalam lini parfum Usual. Lalu, pada 2023, Usual merilis lini parfum Unusual dan memasukkan Nothing ke dalamnya.

Parfum Unusual Nothing bisa digabung dengan parfum lain untuk memberikan aroma yang lebih menyebar dan pekat. Namun, parfum ini juga bisa digunakan sendiri tanpa layer parfum lain. Parfum Unusual Nothing dijual dengan harga sekitar Rp379 ribu.

2. Usual Bergamore

5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar PranowoParfum Usual Bergamore (instagram.com/usualparfums)

Rekomendasi parfum Usual berikutnya adalah Bergamore. Usual Bergamore menawarkan aroma fresh citrusy yang clean dan uplifting dari bergamot dan mandarin pada awal semprotan.

Kemudian akan muncul wangi sedikit manis dan floral. Di akhir, parfum ini akan memberikan nuansa woody yang lembut dan elegan serta skin scent khas parfum Usual.

Secara umum, parfum Usual Bergamore cocok buat kamu yang suka dengan aroma fresh, citrusy, aromatic, dan soft woody. Parfum Usual Bergamore dijual dengan harga Rp269 ribu untuk kemasan 50 ml.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Parfum Pria Semakin Berkeringat Semakin Wangi, Catat Bro

3. Unusual Smells Like Nothing

5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar PranowoParfum Unusual Smells Like Nothing (instagram.com/usualparfums)

Ada yang unik dari parfum Usual. Mereka mengeluarkan parfum yang baunya seperti 'tidak berbau'. Parfum ini dirilis lewat lini parfum Unusual dengan nama Smells Like Nothing.

Unusual Smells Like Nothing hadir dengan memberikan aroma ambroxide dan Iso E Super yang terinspirasi dari seri parfum pertama mereka, Usual Nothing. Unusual Smells Like Nothing menyajikan aroma synthetic musk, ozone, dan wangi bunga putih yang memberikan kesan bersih, segar, sederhana, dan nyaman.

Aroma parfum ini bisa dibayangkan seperti seseorang yang menggunakan pakaian putih bersih sehabis mandi. Kamu bisa menggunakan parfum ini saja atau digabung dengan parfum lainnya. Harga parfum Unusual Smells Like Nothing dibanderol Rp349 ribu untuk kemasan 50 ml.

Baca Juga: 7 Parfum yang Tercium dari Jarak Jauh untuk Pria, Wangi Abis!

4. Usual Out of Shower

5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar PranowoParfum Usual Out of Shower (instagram.com/usualparfums)

Suka wangi parfum yang segar? Kamu bisa mencoba parfum Usual Out of Shower yang menawarkan aroma fresh and clean dipadukan dengan citrusy dan sedikit spicy. Kemudian wangi parfum ini akan ditutup dengan nuansa woody dari vetiver yang menambah kesan maskulin.

Oleh sebab itu, parfum Usual Out of Shower lebih cocok untuk para pria maskulin dan cool serta berkarakter kuat. Berikut daftar aroma utama dari Usual Out of Shower:

  • Fresh spicy
  • Citrusy
  • Woody
  • Aromatic
  • Ozonic

Usual Out of Shower dibanderol dengan harga Rp229 ribu untuk kemasan 50 ml. Kamu bisa membelinya di e-commerce.

Baca Juga: 8 Parfum Pria untuk Kondangan yang Awet, SPL Terbaik!

5. Usual Jasmine Bouquet

5 Rekomendasi Parfum Usual Terbaik, Dipakai Ganjar PranowoParfum Usual Jasmine Bouquet (instagram.com/usualparfums)

Kalau kamu lebih suka parfum dengan aroma yang lebih manis, maka Usual Jasmine Bouquet cocok untukmu. Usual Jasmine Bouquet menyajikan aroma sweet and fresh dari jasmine dan honey. Hasilnya adalah aroma powdery yang lembut dan elegan.

Ditambah dengan aroma lembut dari vanila yang kalem serta ditutup dengan wangi amber yang hangat. Secara umum, Usual Jasmine Bouquet cocok bagi yang menyukai aroma fresh floral, sweet, ambery, dan powdery.

Harga parfum Usual Jasmine Bouquet sekitar Rp229 ribu untuk kemasan 50 ml.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi parfum Usual terbaik yang wajib masuk keranjang belanjamu. Tertarik yang mana?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Parfum Isi Ulang Pria Terbaik dan Tahan Lama

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya