TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Fakta Sama El-Masry, Belly Dancer yang Dipidana Akibat Video TikTok

Belly dancer Sama El-Masry didakwa tiga tahun penjara

Instagram.com/samaelmasrii

Seorang penari perut alias belly dancer asal Mesir, Sama El-Masry, dijatuhi hukuman tiga tahun penjara dan denda EGP300 ribu pada Sabtu (27/6) waktu setempat. Penari 44 tahun ini didakwa dengan tuduhan memicu tindakan tidak senonoh dan imoral lewat postingan social media, salah satunya TikTok.

Selama ini, Sama El-Masry sendiri merupakan salah satu selebriti asal Mesir yang kerap disorot lewat sensasinya. Yuk, tengok 10 fakta belly dancer yang satu ini.

1. Sama El-Masry lahir pada 1978 di Mesir. Saat ini usianya 42 tahun

Instagram.com/samaelmasrii

2. Sama telah berkarier di dunia hiburan sejak tahun 2008. Debut pertamanya adalah di Mehwar TV Channel

Instagram.com/samaelmasrii

3. Selain sebagai belly dancer, selebriti bernama asli Samia Ahmed Attia Abdel Rahman ini juga dikenal sebagai aktris dan penyanyi

Instagram.com/samaelmasrii

4. Ia telah membintangi tujuh judul film dan membawakan lima program televisi di Mesir sepanjang kariernya

Instagram.com/samaelmasrii

Baca Juga: Meninggal, 10 Fakta Hana Kimura Pegulat Jepang Berdarah Indonesia

5. Namanya kerap mencuri perhatian lewat berbagai sensasi. Selama ini Sama dikenal sebagai sosok yang vokal dan kerap mengkritik pemerintah

Instagram.com/samaelmasrii

6. Ia juga sering dibicarakan lewat penampilannya yang disebut-sebut berani dan memicu kontroversi di Mesir

Instagram.com/samaelmasrii

7. Pada April lalu, Sama El-Masry ditangkap atas investigasi terhadap video dan fotonya di sejumlah platform social media, termasuk TikTok

Instagram.com/samaelmasrii

8. Jaksa penuntut umum menyebut konten-konten tersebut berbau seksual. Sama menampik tuduhan ini dan mengaku konten tersebut dicuri dan disebar tanpa persetujuannya

Instagram.com/samaelmasrii

9. Pada Sabtu (27/6) ia pun dijatuhi hukuman penjara tiga tahun dan denda EGP300 ribu. Namun, Sama El-Masry akan mengajukan banding

Instagram.com/samaelmasrii

Baca Juga: 10 Potret Bella Aprilia, Runner-up Miss Grand Indonesia 2020 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya