5 Ajang Kecantikan Internasional Ini Akan Digelar Akhir Tahun, Catat!

Catat tanggalnya, jangan lupa dukung perwakilan Indonesia!

Akhir tahun 2021 ini sering disebut sebagai 'lebaran pageant'  bagi pageant lovers Indonesia. Bukannya tanpa alasan, pageant lovers di seluruh dunia akan dimanjakan dengan perhelatan kontes kecantikan berskala internasional di akhir tahun 2021 ini. Gak cuma satu, akan ada lima kontes kecantikan berskala internasional yang akan digelar dari Oktober-Desember 2021 mendatang. 

Nah, buat kamu yang belum tahu kontes kecantikan apa saja yang akan digelar di akhir tahun ini, yuk simak ulasannya berikut ini. Catat tanggalnya, ya!

1. Miss Intercontinental

5 Ajang Kecantikan Internasional Ini Akan Digelar Akhir Tahun, Catat!Miss Intercontinental 2021 (instagram.com/missintercontinentalofficial/)

Menjadi salah satu ajang beauty pageant berskala internasional yang cukup dinanti oleh pageant lovers di seluruh dunia, euforia perhelatan Miss Intercontinental 2021 memang mulai terasa. Berdiri sejak tahun 1971, akhirnya The 49th Miss Intercontinental akan digelar dalam waktu dekat ini.

Setelah sempat ditunda di tahun lalu, Miss Intercontinental Organization telah resmi mengumumkan bahwa perhelatan The 49th Miss Intercontinental akan berlangsung dari 12-30 Oktober 2021 di Sharm El Sheik, Mesir. Fanni Miko, Miss Intercontinental 2019 asal Hungaria akan memahkotai sang penerusnya di acara malam final yang digelar pada Jumat (29/10/2021). 

Sejak tahun 2014, Indonesia selalu rutin untuk mengirimkan perwakilannya di ajang Miss Intercontinental. Namun, sayangnya belum ada satu pun wakil Indonesia yang berhasil meraih posisi placement di ajang Miss Intercontinental.

Tahun ini, Bella Aprilia Sant akan berangkat ke Sharm El Sheik, Mesir, untuk membawa nama Indonesia di Miss Intercontinental. Banyak pageant lovers yang optimis Bella akan berhasil meraih posisi placement untuk pertama kalinya di Miss Intercontinental. Semangat, queen!

2. Miss Earth

Mengusung tema 'Colors of the Earth', perhelatan Miss Earth 2021 akan digelar pada Minggu (21/11/2021) mendatang. Miss Earth Organization juga telah resmi mengumumkan bahwa perhelatan Miss Earth 2021 akan kembali digelar secara virtual, mulai dari masa karantina hingga acara malam finalnya.

Pengumuman ini pun sempat menimbulkan kesedihan di kalangan pageant lovers yang merasa kecewa dengan keputusan Miss Earth Organization untuk mengadakan ajang pemilihan Miss Earth 2021 secara virtual. Meski begitu, tetap banyak pageant lovers yang mendukung dan merasa excited untuk menyaksikan perhelatan Miss Earth 2021.

Monica Francisca Khonado telah resmi dinobatkan sebagai Miss Earth Indonesia 2020 yang akan mewakili Indonesia di ajang Miss Earth 2021. Meski dilakukan secara virtual, namun jangan kasih kendor untuk memberi dukungan kepada Monica di ajang Miss Earth 2021, ya!

3. Miss Grand International

Miss Grand International merupakan salah satu kontes kecantikan terbesar di dunia yang bermarkas di Bangkok, Thailand. Memiliki tag line 'Stop the War and Violence', setiap tahunnya penyelenggaraan Miss Grand International akan membawa misi perdamaian bagi seluruh masyarakat di dunia untuk menghentikan peperangan dan kekerasan. 

Terkenal dengan kemasan acaranya yang mewah, entertain dan meriah, perhelatan Miss Grand International memang gak pernah gagal untuk memanjakan pageant lovers dengan kemasan acara beauty pageant yang berkelas. Tahun ini, Miss Grand International Organization akan kembali menggelar ajang pemilihan Miss Grand International 2021 pada Sabtu (04/12/2021) mendatang. Untuk venue acaranya, Miss Grand International 2021 akan digelar di dua kota yang berbeda, yakni Phuket untuk masa karantinanya, lalu Bangkok untuk acara malam finalnya. 

Yayasan Dunia Mega Bintang selaku foundation yang memegang lisensi Miss Grand Indonesia telah resmi melakukan hand pick Sophia Rogan untuk mewakili Indonesia di ajang Miss Grand International 2021. 

Baca Juga: 10 Potret Sophia Rogan, Miss Grand Indonesia 2021 yang Super Memukau!

4. Miss Universe

Perhelatan Miss Universe memang gak pernah gagal untuk mencuri atensi pageant lovers di setiap tahunnya. Kontes kecantikan yang bermarkas di New York, Amerika Serikat ini memang menjadi ajang kecantikan terbesar dan paling bergengsi di dunia. 

Genap berusia 70 tahun, Miss Universe 2021 akan digelar pada bulan Desember mendatang di Eilat, Israel. Untuk pertama kalinya, Israel terpilih sebagai host country perhelatan akbar Miss Universe. Meski menimbulkan pro dan kontra, namun pihak Miss Universe Organization ingin semua pageant lovers untuk menerima keputusan tersebut. Meski sulit untuk diterima, khususnya bagi pageant lovers Indonesia, namun euforia dari perhelatan Miss Universe 2021 ini tetap meriah.

Sampai saat ini, Indonesia belum memiliki wakil untuk berlaga di ajang Miss Universe 2021. Bahkan, Yayasan Puteri Indonesia juga belum mengeluarkan pernyataan apa pun tentang keikutsertaan Indonesia di The 70th Miss Universe. Menurutmu, Indonesia lebih baik absen atau tetap mengirimkan perwakilan?

5. Miss World

Last but not least, ada kontes kecantikan tertua di dunia, yakni Miss World yang eksistensinya gak pernah pudar dari dulu. Berbeda dari keempat ajang sebelumnya, Miss World memilih negara yang terletak di Kepulauan Karibia untuk menjadi venue perhelatan Miss World 2021. Yup, Miss World 2021 digelar di San Juan, Puerto Riko yang akan berlangsung dari 21 November-16 Desember 2021. 

Ajang yang dikenal dengan tag line 'Beauty with a Purpose' ini memang selalu berhasil membuat takjub pageant lovers dengan kehadiran kontestan dari berbagai negara yang tidak hanya menawan dari segi visual, namun juga menginspirasi dan memiliki inner beauty yang mengagumkan. 

Tahun ini, Indonesia akan diwakili oleh Carla Yules, pemenang Miss Indonesia 2020 yang siap untuk mengklaim kemenangan pertama bagi Indonesia di ajang Miss World. Sudah mempersiapkan diri sejak tahun lalu, banyak pageant lovers yang optimis kalau Carla Yules akan memberikan penampilan memukau di Miss World 2021. Setuju kan? 

Nah, itu dia lima kontes kecantikan berskala internasional yang akan digelar di akhir tahun ini. Gimana, sudah catat tanggalnya, kan? Jangan lupa untuk terus mendukung setiap perwakilan Indonesia di setiap ajang kecantikan yang akan membawa nama Indonesia di kancah internasional.

Baca Juga: 12 Potret Carla Yules Miss World Indonesia 2020, Super Memukau!

Berkat Prima Photo Verified Writer Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya