TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Ide OOTD Hangout ala Lai Guanlin yang Kasual dan Mudah Disontek

Bikin penampilan makin keren!

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

Dalam kesehariannya, Lai Guanlin dikenal stylish dalam berpenampilan. Melalui akun Instagram pribadinya, mantan member Wanna One ini cukup sering membagikan potret OOTD ala dirinya kepada penggemar. Mulai dari gaya formal dengan setelan jas, hingga OOTD kasual yang pas dikenakan saat hangout.

Nah, berikut ada sembilan ide OOTD hangout ala Lai Guanlin yang kasual dan mudah disontek. Yuk, simak ulasannya di bawah ini sampai habis!

1. Perpaduan kaus dengan jaket denim biru gak pernah gagal bikin penampilan tampak stylish saat hangout. Tinggal padukan aja dengan celana hitam dan sneakers putih

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

2. Untuk gaya yang lebih kasual, cukup kombinasikan kaus oblong dengan celana denim biru, bucket hat, serta sepatu sneakers. Swag abis!

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

3. Longsleeve t-shirt berwarna kuning cerah siap bikin penampilanmu tampak ceria. Biar makin stylish, kenakan pula ripped jeans, sneakers, serta baseball caps

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

Baca Juga: 9 Ide Gaya Simpel dan Kasual ala Aktor Thailand Mix Sahaphap

4. Turtleneck bisa kamu jadikan inner saat dipadukan dengan hoodie hitam. Jangan lupa untuk melengkapi penampilan dengan celana denim biru serta sepatu slip on

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

5. Kalau kamu punya koleksi sweater turtleneck, bisa banget dipadukan dengan celana denim biru serta sneakers. Cocok jadi OOTD saat jalan bareng gebetan

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

6. Setelan kemeja dan celana kain berwarna abu-abu dan sneakers bisa jadi outfit simpel saat hangout. Seperti gaya Lai Guanlin satu ini, nih!

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

7. Buat kamu yang gemar dengan gaya monokrom, padukan kemeja putih dengan knit vest dan celana berwarna hitam. Soal alas kaki, loafer shoes monokrom bisa jadi pilihan

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

8. Coba deh kenakan kaus polo biru dengan celana motif tartan berwarna cokelat. Sepatu sneakers dan baseball caps dapat dijadikan pelengkap penampilan

Gaya busana Lai Guanlin (instagram.com/official_lai_kuanlin)

Baca Juga: 10 Ide Padu Padan Celana Pendek ala Nine Naphat, Simpel dan Kasual!

Verified Writer

Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya