TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Segera Dirilis, Ini Detail Tampilan Air Jordan 15 x Billie Eilish 

Kemungkinan dirilis bareng Air Jordan 1 KO x Billie Eilish

Billie Eilish x Air Jordan 15 (hypebeast)

Sepertinya 2021 merupakan tahun besar bagi penyanyi fenomenal asal Amerika Serikat, Billie Eilish. Album terbarunya Happier Than Ever yang rilis Juli lalu meraih posisi pertama di tangga lagu Billboard. Dan kini, Billie melengkapi tahun besarnya dengan kerja sama untuk pembuatan sneakers bersama brand Jordan.

Kolaborasi sneakers Bille Eilish dengan brand Jordan akan dirilis dalam dua jenis. Pertama, dengan Air Jordan 1 KO yang tampilannya sudah bocor pada Juni lalu. Satunya lagi dengan Air Jordan 15 yang baru saja desainnya resmi ditampilkan oleh Nike dan Jordan.

Karena yang Air Jordan 1 KO x Billie Eilish sudah banyak yang tahu, kali ini kita bahas yang Air Jordan 15 aja, ya. Simak detail bentukannya di bawah ini!

1. Desain Air Jordan 15 x Billie Eilish

Billie Eilish x Air Jordan 15 (hypebeast)

Dari segi desainnya memang terlihat sederhana dan tonal, tidak banyak perubahan signifikan dari bentukan asli AJ 15 yang memang dari segi konstruksi terlihat unik. Untuk warnanya menggunakan cokelat yang kalem tanpa adanya banyak paduan warna.

Bagian karet tumit yang ketat memberikan kontras menarik dengan tonjolan yang lebih lebar di kaki depan dan tengah. Ada juga simbol angka ‘23 – 6 – 15’ muncul di tumit, mengacu pada nomor punggung 23 milik Michael Jordan, 6 juara NBA, dan nomor 15 sebagai model sepatunya .

2. Logo Blohsh Eilish

Billie Eilish x Air Jordan 15 (hypebeast)

Gak ketinggalan logo dari Blohsh Eilish tertera di bagian lidah dalam. Nama lengkap Billie Eilish juga tertera di bagian solnya. Sedangkan untuk logo Jumpman ditempatkan di tumit dan kerah lateral. Ada juga di bagian bawahnya, sol tengah dan sol luar berwarna melengkapi tampilan.

Sebenarnya, desain Air Jordan 15 bukan menjadi yang favorit dari Tinker Hatfield, desainer kawakan khusus Nike. Namun ia yakin Billie Eilish dengan sifat melawan arus serta kebintangannya akan membuat AJ 15 terlihat sangat keren.

Baca Juga: Ini Harga dan Tanggal Rilis Nike SB x Gundam, Catat!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya