9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!

Jangan sampai salah kostum

Kencan pertama merupakan momen yang sangat penting dan menentukan. Untuk itu, pakaian yang kamu kenakan harus benar-benar dipertimbangkan. Sebab, penampilanmu akan mempengaruhi berhasil atau tidaknya kencan pertamamu.

Nah, agar kencanmu berjalan lancar, ada beberapa outfit yang wajib kamu hindari untuk dipakai saat kencan pertamamu. Penasaran apa aja? Simak ulasan berikut ini sampai habis ya!

1. Pakai pakaian berlebihan bakal buat kamu keliatan norak. Gunakan pakaian yang simpel dan tak berlebihan biar gebetanmu nyaman melihatnya

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!inspirasi outfit simpel dan kece ala Iqbaal Ramadhan (instagram.com/iqbaal.e)

2. Sesuaikan pakaianmu dengan tempat kencannya. Pakaian yang tak sesuai tempat akan membuat kamu kelihatan jadi orang yang bodoh

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!Ilustrasi kencan (Pexels/Jodie DS)

3. Pastikan pakaianmu tidak bau. Pakaian yang bau bakal buat kesan negatif dan bikin pasangan kencan kamu jadi ilfeel!

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!ilustrasi bau badan (freepik.com/benzoix)

4. Gak cuma bau, pakaian yang kotor juga akan berakibat fatal, loh! Pasalnya, pakaian yang kotor akan mencerminkan diri kamu yang jorok dan tak bisa mengurus diri

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!Ilustrasi noda kuning pada kemeja (pexels/Yusuke Ide)

Baca Juga: 9 Ide Outfit Pria Pakai Jersey Baseball, Edgy Abis!

5. Sesuaikan pakaian dengan perkembangan zaman. Jika kamu mau membuat pasangan kencanmu kagum, maka pakailah pakaian yang sesuai tren

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!inspirasi outfit santai dankekinian ala Apo Nattawin (instagram.com/nnattawin)

6. Hindari memakai pakaian dengan warna yang terlalu mencolok. Pakailah pakaian dengan warna pastel atau netral agar memberikan aura dingin

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!ilustrasi outfit dengan warna nyentrik (instagram.com/iqbaal.e)

7. Jangan gunakan pakaian yang terlalu resmi karena membuat kamu terlalu kaku. Untuk itu, usahakan pakai pakaian yang rapi dan kasual, namun tetap terlihat santai

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!Inspirasi outfit kasual ala Angga Yunanda (instagram/anggayunandareal16)

8. Aksesori memang penting untuk berpakaian, tapi pakailah aksesoris sederhana yang membuat kamu merasa nyaman dan sesuai saat dipakai, jangan berlebihan!

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!Ilustrasi pria memakai aksesori (unsplash.com/Jacob Vega)

9. Tak perlu pakaian serba bermerek. Menggunakan pakaian yang glamour justru bakal akan membuat kesan canggung saat bertemu dengan pasangan kamu

9 Pakaian yang Harus Kamu Hindari Saat Kencan Pertama, Catat Bro!Ilustrasi pria memakai pakaian branded (Instagram.com/tawan_v)

Itulah sembilan pakaian dan aksesori yang harus kamu hindari saat kencan pertama dengan gebetanmu. Mungkin sebagian terlihat sepele, namun jangan diremehkan supaya bisa memberi kesan terbaik di awal pertemuan. Semoga membantu!

Baca Juga: 5 Aksesori yang Bikin Penampilan Pria Tampak Classy, Wajib Punya!

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya