7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!

Jangan sampai tertipu dengan jam tangan Casio palsu

Jam merek Casio ternyata banyak yang mereplika lho. Gak heran sih, karena merek jam tangan satu ini memang menjadi primadona bagi beberapa para pencinta jam tangan karena bahan dan kualitasnya. 

Supaya kamu tidak kena penjual bodong dan salah piliih, ada baiknya kamu simak artikel satu ini. Ada beberapa poin yang bisa kamu cek dan pertimbangkan sebelum kamu memilikinya. Gak ada salahnya luangkan waktu untuk mengecek, bukan? 

So, inilah 7 cara membedakan jam tangan Casio asli dan palsu yang wajib banget kamu tau! Simak, jangan sampai kelewat. 

1. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari box (packaging)

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!Jam tangan Casio CA53W-1 Databank Watch (amazon.com)

Cara paling pertama adalah dengan melihat dari bagian box atau packaging yang disedikan. Pada G-Shock, kamu akan mendapatkan box berbahan kaleng. Sayangnya, peniru sudah bisa membuat box kaleng yang memiliki kesamaan yang begitu mirip. 

Tapi tetap saja, masih ada perbedaan jika kamu saksama ada perbedaan dari si palsu. Seperti kerapian engraved dan logo pada kotak. Ukiran dan logo G-Shock versi asli terlihat lebih rapi dan berwarna terang, sementara engraved pada box Casio KW terlihat berwarna pudar dan punya engraved yang tidak konsisten (terlihat murah).

2. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari ukuran jam tangan

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!ilustrasi diver watch (tokopedia.com)

Cara selanjutnya adalah dari melihat ukuran jam tangan, memiliki diameter 45 mm ketebalannya 11,8 mm. Untuk lini G-Shock digital, ketebalan ini merupakan yang tertipis dan menjadi salah satu keunggulan Casio yang sudah melewati riset panjang. Nah, mengamati ukuran jam juga bisa menjadi cara membedakan Casio asli dan palsu yang selanjutnya. 

So, dari keunggulan ukuran ini jam tangan replika tidak bisa menirunya. Hal tersebut dikarenakan tidak mudah bagi peniru untuk bisa menciptakan jam dengan ukuran tipis dan struktur yang dimiliki. 

3. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari crystal dan hands jam tangan

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!Jam tangan Casio (gshock.com)

Kamu bisa membedakan dari bagian crystal (kaca) dan hands (jarum) jam tangan. Pada Casio asli bahwa jarum jam memiliki warna yang cenderung mendekati grey atau abu-abu, sementara jarum pada versi KW memiliki warna lebih putih. Hal ini karena versi replika memang akan sangat sulit menciptakan warna khas yang dibuat oleh versi original-nya, karena telah melalui riset panjang. Perbedaan detail warna ini tak hanya berlaku pada Casio, tetapi juga tipe-tipe Casio lainnya. 

Selain itu, kaca yang ada di jam Casio yang kw menggunakan kaca dari material plastik. Sedangkan untuk yang asli jelas saja menggunakan kaca asli dan material crystal berkualitas dan jika diketuk kuang dan ringan. 

Baca Juga: 10 Jam Tangan Casio Pria Terbaik, Desainnya Trendi Abis!

4. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari case

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!Casio Baby-G MSG Series MSG-S500-7ADR Tough Solar (www.casio.com)

Adapun membedakan cara selanjutnya yaitu dari case, di mana kamu bisa perhatikan dari warna yang biasanya Casio asli identik dengan warna matte hitam ‘legam’ (all black) tak bisa disamai oleh versi tiruannya. Casio KW biasanya terlihat lebih polished dan kurang legam (masih mempunyai unsur warna grey). 

Selain itu, tetap cek bagian case pada tulisan yang ada di case (G-Shock, Light, Start, dll). Casio yang asli memiliki ukiran dan kedalaman font yang rapi dan konsisten. Beda lagi kalau Casio kw, kamu tidak akan menemukan kerapian dan konsisten itu. 

5. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari dial

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!Casio watch (instagram.com/casio_us)

Selanjutnya kamu bisa amati dari dial jam tangan Casio, permukaan dial yang asli akan terlihat flat dan tipis. Versi palsu akan terlihat antara kaca dan dial lebih jauh menimbulkan kesan jam tebal dan cembung. Angka yang ada pada Casio asli akan memiliki warna yang kontras.

Tak hanya itu, pada dial Casio asli berwarna abu-abu, sementara yang palsu memiliki waran lebih putuh. Satu lagi, perhatikan kembali Casio palsu memiliki warna pada angka yang tidak kontras. 

6. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari case back

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!Jam tangan Casio Pro-Trek EF305-1AV (ebay.com)

Wajib kamu cek selanjutnya ada pada case back, di mana desain Casio yang palsu memiliki ketebalan yang lebih. Padahal kalau jam tangan Casio asli case back-nya terlihat lebih tipis. See, ini berbeda ya, Bro! Selain itu ukiran atau engraved pada case belakang jam Casio palsu tipe mana pun juga bisa dipastikan terlihat kurang rapi dan tidak konsisten.

Adapun nomor modul, kamu juga bisa cek nomor modul yang muncul di layar saat menekan tombol "start" pada konfigurasi awal. Jika nomor modul dan nomor case back-nya sama, maka jam tangan Casio milikmu adalah asli. 

7. Cara membedakan Casio asli dan palsu dari movement & adjustment

7 Cara Membedakan Jam Tangan Casio Asli dan Palsu, Wajib Tahu!ilustrasi jam tangan G-Shock (revolutionwatch.com)

Tahap selanjutnya supaya kamu gak sampai kena tipu, kamu bisa lakukan adjustment. Pencet tombol ‘adjust’ sekali, dan biarkan jarum jam berputar. Lalu, pencet tombol ‘adjust’ sekali lagi, agar jarum kembali ke posisi semula. Nah, pada Casio palsu, jarum jam akan berputar ke arah kiri untuk kembali ke posisi semula sehingga memerlukan waktu lama. 

Jam tangan Casio yang asli nantinya jarum jam akan berputar ke arah kanan dan kembali ke posisi semua, sehingga waktu adjustment yang dibutuhkan lebih cepat. Selain itu, bunyi jam tangan Casio terdengar lebih berisik. 

Nah, itu dia 7 cara membedakan jam tangan Casio asli dan palsu yang bisa wajib kamu tau. Hati-hati dan selalu jeli dalam membeli, supaya tidak merugi, ya! 

Baca Juga: 4 Cara Mengatur Jam Tangan LED yang Mudah dan Lengkap

Topik:

  • Putri Ambar
  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya