7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!

Jam tangan quartz punya akurasi lebih tinggi

Chronograph menjadi salah satu fitur yang sering dijumpai dalam jam tangan mewah pria. Fitur ini layaknya stopwatch yang dapat mencatat waktu. Biasanya fitur chronograph sangat berguna untuk olahraga yang perlu mencatat waktu seperti renang atau lari. Selain itu, tampilan waktu pada chronograph juga membuat jam tangan yang dipakai terlihat lebih kece.

Jam tangan chronograph juga tersedia dalam movement quartz lho. Quartz merupakan mesin jam tangan yang menggunakan daya elektronik dengan dibantu oleh baterai. Keunggulan jam tangan quartz adalah tingkat akurasi yang lebih tinggi karena asupan daya yang stabil dari baterai. Umumnya jam tangan quartz juga cenderung lebih ekonomis dan mudah dalam perawatan dibanding jam tangan otomatis.

Nah, jam tangan chronograph dengan movement quartz bisa jadi pilihan kamu untuk tampil kece dengan fitur chronograph namun gak ribet karena daya jam tangannya dari baterai. Kamu juga gak perlu bingung apa saja jam tangan chronograph quartz pria yang bisa kamu lirik untuk dibeli. IDN Times sudah rangkum rekomendasinya di bawah ini!

1. Orient RA-KV0501E

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Orient RA-KV0501E (orient-watch.com)

Jam tangan dengan ukuran 42,4 mm ini memiliki fitur chronograph pada sub dial di dekat area jam enam dan sembilan. Selain itu jam tangan ini juga punya penunjuk tanggal. Warna dial dan tali jam nilon yang hijau tentara, memberikan kesan jadul pada jam tangan ini.

Selain itu desain dial-nya juga terinspirasi dari dunia penerbangan sehingga penggunanya mudah membaca waktu yang ditunjukkan jam tangan. Orient RA-KV0501E ini juga tahan air hingga 50 meter.

2. Seiko SNN187P1

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Seiko SNN187P1 (blibli.com)

Ditenagai oleh caliber 7T94 yang ber-movement quartz, bisa bikin kamu tampil kece dengan akurasi waktu tetap terjaga. Ciri khas jam tangan yang satu ini adalah sub dial chronograph yang berwarna hitam di atas dial berwarna putih sehingga sering disebut panda dial karena paduan warnanya mirip mata panda. 

Ukuran jam tangan ini 43 mm, ukuran standar untuk jam tangan pria. Selain itu juga terdapat fitur penunjuk tanggal. Jam tangan ini terbuat dari stainless steel sehingga kamu gak perlu khawatir cepat rusak karena bahannya cenderung kokoh. Jam tangan ini juga tahan air hingga 100 meter lho.

Baca Juga: 3 Koleksi Jam Tangan Capres 2024, Siapa yang Termahal?

3. Mido Multifort Quartz

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Mido Multifort Quartz (midowatches.com)

Jam tangan ini memiliki ukuran 42 mm, ukuran standar untuk jam tangan quartz berdesain klasik. Selain memiliki chronograph, merek jam tangan asal Swiss juga dilengkapi dengan tachymeter pada area bezel yang berfungsi untuk mengukur kecepatan.

Dial pada jam tangan ini sudah dilapisi kristal safir sehingga kokoh, tahan gores dan guncangan. Tali jamnya terbuat dari stainless steel berkualitas yang nyaman saat terkena kulit. Selain itu, Mido Multifort juga memiliki kemampuan tahan air hingga 100 meter. 

4. Tissot Seastar 1000 Chronograph

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Tissot Seastar 1000 Chronograph (tissotwatches.com)

Jam tangan ini memiliki diamater 45,5 mm yang cocok untuk pergelangan tangan pria yang agak besar. Case-nya dibalut dengan 316L stainless steel yang tahan karat. Sedangkan bezel ring-nya terbuat dari aluminium.

Dial jam tangan ini dibuat menggunakan kristal safir anti gores dan dilapisi dengan lapisan anti reflektif untuk kenyamanan melihat jam. Tak hanya itu, Tissot Seastar 1000 juga memiliki kemampuan tahan air hingga 300 meter. 

5. Edifice EFR-S567D-1AV

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Edifice EFR-S567D-1AV (casio.com)

Edifice merupakan merek yang diproduksi oleh Casio untuk menyasar pria bergaya hidup profesional. Edifice seri EFR-S567D-1AV bentuknya sangat ramping dengan ketebalan hanya 9,5 mm. Cocok bagi pria yang suka desain sleek dan rapi.

Di dekat sub dial, diberi aksen kehijauan untuk memberi kesan sporty dan versatile jam bertali stainless steel ini. Dial-nya menggunakan kristal safir anti gores. Jam tangan ini juga memiliki kemampuan tahan air hingga 100 meter. 

6. G-Shock GA-2100-1A1

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!G-Shock GA-2100-1A1 (casio.com)

Merupakan kombinasi jam digital dan analog yang dilengkapi chronograph. Bentuk seri GA-2100-1A1 ini terinspirasi dari seri DW-5000C yang melegenda melalui desain case oktagonnya. 

Jam tangan ini punya ketebalan hanya 11,8 mm berkat bahan resin halus dan serat karbon yang kokoh dan ringan. Balutan warna hitamnya juga khas G-Shock yang sporty. Jam tangan ini tahan guncangan dan tahan air hingga 200 meter. 

7. Bulova Lunar Pilot

7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Quartz Pria, Kece Banget!Bulova Lunar Pilot (bulova.com)

Jam tangan chronograph mewah ini ditenagai dengan movement quartz berkualitas tinggi yang menjamin akurasi tinggi. Bahan case Lunar Pilot terbuat dari 316L stainless steel yang nyaman di kulit.

Dial-nya berwarna hitam dengan aksen putih, dilengkapi kristal safir dan lapisan anti reflektif sehingga sangat nyaman dipandang. Jam tangan ini tersedia dengan tali berbahan nilon, stainless steel, dan kulit. Jam tangan ini juga tahan air hingga 50 meter. 

Jam tangan chronograph dengan movement quartz bisa menjadi pilihan kamu untuk tampil mewah layaknya jam tangan otomatis, namun minim perawatan karena ditenagai oleh baterai. Mana jam tangan chronograph quartz yang paling kamu suka dari daftar di atas, Bro?

Baca Juga: 5 Model Case Jam Tangan yang Harus Kamu Tahu, Perhatikan!

Rijalu Ahimsa Photo Verified Writer Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya