5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!

Ada fashion item apa saja ya?

Saat kencan, kamu tentu ingin tampil stylish dengan outfit-mu. Namun, gak semua fashion item cocok dikenakan saat kencan. Ada beberapa fashion item pria yang gak disukai wanita, lho. Oleh karena itu, sebaiknya hindari mengenakan fashion item tersebut agar kencanmu berjalan dengan lancar.

Kira-kira ada fashion item apa saja yang gak cocok dikenakan saat kencan? Yuk, baca pembahasannya di bawah ini.

1. Sandal jepit

5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!Sandal japit (unsplash.com/Luisa Frassier)

Sandal jepit memang selalu nyaman digunakan sehari-hari, tapi jangan pernah menggunakan sandal jepit saat ngajak pasanganmu kencan. Apalagi kalau kamu sedang mengenakan celana jeans.

Jangan sekali-kali memadukan sandal jepit dengan celana jeans karena akan membuat penampilanmu jauh dari kata rapi. Kalau kamu memang ingin menggunakan sandal ke luar rumah, gunakan sandal yang lebih formal seperti Birkenstock.

Baca Juga: 5 Tips Fashion Simpel untuk Pria Berkulit Gelap, Catat!

2. Celana jeans yang terlalu ketat

5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!Celana ketat pria (indiamart.com)

Selain sandal, pantang banget untuk mengenakan pakaian ketat terutama celana saat kencan. Mengenakan celana yang terlalu ketat akan membuatmu terlihat memaksa, sehingga hal tersebut bisa membuat pasangan merasa risih.

Biar gayamu saat kencan stylish maksimal, coba deh kenakan celana trousers yang dipadukan dengan atasan kaus ataupun polo. Meski simpel, perpaduan outfit tersebut bisa membuat gayamu tampak rapi dan necis.

3. Kaus ngatung dan ketat

5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!Baju pria yang ketat (aliexpress.com)

Ngatung dan ketat mungkin menjadi perpaduan yang harus kamu hindari saat memilih pakaian untuk kencan. Pasalnya, selain bisa membuat tubuhmu terekspos ke mana-mana, ada beberapa orang yang terganggu melihatnya.

Kalau kamu ingin menunjukkan badan yang proporsional, lebih baik mencari kaus yang memiliki bagian ketat hanya di bagian lengannya saja. Dengan begitu, kamu bisa terlihat manly dan tetap dalam padanan yang wajar.

4. Kaus v-neck

5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!Kaus kerah berbentuk V (unsplash.com/Mediamodifier)

Ada banyak tipe kaus yang dapat digunakan oleh pria, seperti polo, henley, dan v-neck. Akan tetapi, kalau mau mengenakan v-neck, pastikan lekukan V di bagian leher tidak terlalu panjang.

Carilah kaus v-neck dengan panjang yang pas, jangan sampai memperlihatkan belahan dada. Jika potongannya pas, bisa membuat penampilanmu tampak gagah, Bro!

5. Pakaian warna-warni yang membuatmu tampak tidak keren

5 Fashion Item Pria yang Gak Cocok Dikenakan Saat Kencan, Catat!Baju warna-warni dan motif (aliexpress.com)

Perpaduan warna yang bertabrakan dan tidak cocok bisa menghilangkan kesan keren dari diri kamu. Saat kencan, coba pilih pakaian berwarna netral, seperti hitam, putih, atau abu-abu. Kalau kamu tetap ingin menggunakan pakaian berwarna nyentrik, kamu harus memilih warna-warna yang cocok dengan item lainnya.

Sebelum kencan, pastikan dulu gaya berpakaianmu sudah maksimal. Jangan sampai kamu dijauhi pasangan hanya karena salah kostum saat kencan. Jadi, jangan pernah mengenakan lima fashion item tersebut saat kencan ya, Bro!

Baca Juga: 5 Tips Fashion supaya Kamu Terlihat Elegan Layaknya Old Money

Suci Wu Photo Verified Writer Suci Wu

Hi, Hello

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya