10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!

Harus dirawat dengan baik

Sebagian pria mungkin sudah bosan dengan model rambut pendek yang itu-itu saja. Salah satu solusinya bisa dengan menumbuhkan rambut hingga panjang dan mencoba berbagai model rambut panjang untuk pria. Ada banyak model rambut pria panjang yang tak kalah keren dari model rambut pendek.

Meski berambut panjang, kamu bisa tetap melakukan styling pada rambut agar terlihat rapi dan bikin keren maksimal. Berikut beberapa inspirasi model rambut panjang untuk pria yang bisa kamu coba. Simak di bawah ini, ya!

1. Man bun

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Potongan mandarin man bun (pinterest.com)

Model rambut pria panjang yang pertama adalah man bun. Model rambut man bun umumnya merupakan rambut gondrong yang dicepol ke belakang seluruhnya dari bagian atas hingga samping.

Biasanya panjang rambut yang cocok untuk man bun setidaknya sebahu. Tujuannya agar cepolan di belakang tampak bervolume dan lebih keren.

Kamu juga bisa memvariasikan man bun dengan membiarkan sebagian rambut di belakang leher menjuntai ke punggung dan tidak diikat. Cara ini membuat tampilan rambutmu lebih santai.

2. Shaggy wolf cut

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Hector Bellerin dengan gaya rambut shaggy mullet (pinterest.com)

Jika ingin tampil eksentrik, model rambut shaggy wolf cut bisa kamu coba. Model rambut ini menampilkan tampilan rambut bagian atas dan depan lebih pendek daripada bagian belakang.

Rambut bagian depan bisa kamu potong dengan membuat poni yang menutupi jidat atau disisir ke samping.

3. Boyfriend bob

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Gaya rambut boyfriend bob pria (pinterest.com)

Model rambut pria panjang yang tak kalah keren berikutnya adalah boyfriend bob. Model rambut boyfriend bob menampikan rambut gondrong rapi yang ditata dengan blow dry.

Rambut ini lebih cocok untuk acara formal karena lebih terkesan rapi. Kamu bisa menata rambut ini agar tetap rapi menggunakan hairspray dan sisir blow.

4. Rambut panjang dengan poni

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Model rambut pria panjang berponi (pinterest.com)

Bagi kamu yang ingin tampil lebih santai, bisa coba model rambut panjang berponi. model rambut ini berfokus pada poni bagian depan yang versatile dan tidak kaku. Kamu bisa menyisir belah tengah dengan poni yang disisir ke kanan dan kiri.

Meski begitu, kamu tetap harus merawat rambut agar tetap halus, kuat, dan bervolume. Gunakan beberapa produk perawatan rambut seperti kondisioner, creambathhair tonic, hingga vitamin rambut.

Baca Juga: 15 Gaya Rambut Cowok Korea yang Disukai Para Cewek, Cobain Bro!

5. Rambut lurus dengan layer

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Model rambut pria panjang sebahu dengan layer (pinterest.com)

Bagi kamu yang memiliki rambut lurus, bisa membuat rambut dengan cukuran layer. Potongan layer pada rambut gondrong pria bisa membuat tampilan rambut lebih berbentuk.

Selain mencukur dengan layer, kamu juga perlu menjaga panjang rambut agar tidak terlalu panjang. Jaga panjang rambut sekitar sebahu atau sedagu.

6. Rambut keriting dengan layer

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Gaya rambut keriting dengan layer (pinterest.com)

Tidak hanya pemilik rambut lurus, rambut dengan guntingan layer juga cocok bagi kamu yang memiliki rambut ikal atau keriting. Rambut keriting dengan layer bisa membantu tampilan rambutmu tidak terlalu bervolume.

Selain itu, rambut keriting dengan guntingan layer juga membuat tampilanmu lebih manly dan macho.

Baca Juga: 10 Kesalahan Perawatan Rambut Pria yang Umum Dilakukan, Hindari!

7. Rambut ikal sebahu

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Model rambut ikal sebahu (pinterest.com)

Bagi pemilik rambut ikal, kamu bisa mencoba model rambut sebahu. Model rambut gondrong ini bisa memberi kesan bebas, tapi tetap kalem. Kombinasikan dengan guntingan layer agar tampilannya lebih keren dan kasual.

Selain itu, kamu bisa sesekali menggunakan aksesori seperti kacamata hitam atau topi agar makin keren.

8. Dreadlocks

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Model rambut dreadlocks pria (pinterest.com)

Mau lebih bereksperimen dengan rambutmu? Kamu bisa coba model rambut dreadlocks atau potongan gimbal. Model rambut ini cocok bagi kamu yang memiliki rambut keriting atau ikal supaya memiliki tampilan yang berbeda.

Sudah banyak barbershop yang menyediakan fasilitas untuk membuat model rambut dreadlocks. Tentunya dengan tarif tersendiri yang terpisah dari harga cukur rambut biasa.

Baca Juga: 7 Model Rambut Pria 2024 yang Diprediksi Jadi Tren, Catat!

9. Rambut keriting panjang

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Gaya rambut pria keriting panjang (pinterest.com)

Jika kamu malas melakukan styling dan ingin memanjangkan rambut, tidak ada salahnya membiarkan rambutmu panjang hingga sepunggung. Rambut keritingmu akan terlihat bervolume jika diuraikan ke bawah tanpa diikat.

Kalau terasa gerah, kamu bisa mengikatnya ke belakang seperti gaya man bun. Selain itu, rawat juga rambut panjangmu agar tetap sehat dan tidak kusut.

10. Rambut lurus panjang

10 Model Rambut Pria Panjang yang Bikin Keren Maksimal, Cek!Gaya rambut pria lurus panjang (pinterest.com)

Model rambut yang terakhir cocok untuk kamu pemilik rambut lurus. Kamu bisa memanjangkan rambut hingga pundak atau punggung. Namun, salah satu yang cukup sulit saat memiliki model rambut ini adalah perawatannya.

Rambut lurus yang panjang biasanya rawan lebih mudah lepek, sehingga kamu perlu melakukan perawatan yang rutin agar rambut sehat dan bervolume.

Nah, demikianlah beberapa model rambut pria panjang yang bikin keren maksimal. Selamat mencoba!

Baca Juga: 8 Model Rambut Pria Wajah Lonjong Kurus yang Keren, Wajib Coba

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya