Ciptakan Iklim Ekonomi Digital yang Baik, Gibran Siap Lakukan Hal Ini

Gibran menyoroti masalah pencurian data yang marak terjadi

Jakarta, IDN Times -- Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, menyoroti masalah pencurian data yang marak terjadi dalam ekonomi digital. 

Untuk mengantisipasi hal tersebut, menurut Gibran, Indonesia harus memperkuat keamanan siber (cyber security) dan pertahanan siber (cyber defense), seperti yang telah diimplementasikan di Solo melalui 'Solo Techno Park'.

1. Memperkuat keamanan siber (cyber security)

Ciptakan Iklim Ekonomi Digital yang Baik, Gibran Siap Lakukan Hal IniSejumlah artis dan influencer tampak mendampingi paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat debat cawapres yang diselenggarakan KPU di JCC, Senayan Jakarta, Jumat, (22/12). (Dok. TKN Prabowo-Gibran)

Hal itu diungkap oleh Gibran dalam sesi Debat Perdana Calon Wakil Presiden (Cawapres) Pilpres 2024 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Jumat (22/12/2023).

“Selain pinjol dan judi online, kita juga harus hati-hati untuk masalah pencurian data,” ujar Gibran.

Baca Juga: Usai Debat Cawapres, Prabowo Beri Nilai 99,9 untuk Gibran

2. Memperkuat pertahanan siber (cyber defense)

Ciptakan Iklim Ekonomi Digital yang Baik, Gibran Siap Lakukan Hal IniCalon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka memaparkan visi-misinya saat acara Debat Kedua Cawapres Pemilu 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (22/12/2023). (Dok. TKN Prabowo Gibran)

Menurut Gibran, cyber security dan cyber defense di Indonesia harus terus diperkuat.

“Untuk itu, harus kita kuatkan cyber security dan cyber defense kita. Itu sudah kita lakukan di Solo, di Solo Techno Park, ada sekolah cyber security,” katanya.

Dengan demikian, Indonesia dapat memastikan ke depannya tidak akan ada lagi barang-barang cross border dan predatory dumping yang dapat mengancam UMKM.

"Jadi, sudah tidak ada lagi depan yang namanya predatory dumping, barang-barang cross border yang membunuh UMKM kita. Kita ke depan harus melindungi UMKM kita," ujarnya.

3. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM)

Ciptakan Iklim Ekonomi Digital yang Baik, Gibran Siap Lakukan Hal IniPrabowo dan Gibran jelang debat Cawapres perdana pada Jumat (22/12/2023). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Lebih lanjut, kualitas sumber daya manusia (SDM) menurut Gibran juga harus diperkuat dalam ekonomi digital. Harapannya, para anak muda Indonesia dapat ambil bagian dalam proses hilirisasi digital yang kelak dicanangkan di Indonesia.

“Ke depan, yang kita siapkan harus ada penguatan SDM. Penguatan manusia-manusia digitalnya. Karena itu, kita ingin anak-anak muda untuk ikut andil dalam hilirisasi digital yang akan kita canangkan sebentar lagi,” kata Gibran. (WEB)

*Artikel ini merupakan kerja sama TKN Prabowo Gibran dan IDN Times

Baca Juga: Sederet Artis dan Influencer Dampingi Paslon Prabowo-Gibran

Topik:

  • Ahmad Faisal

Berita Terkini Lainnya