Depok Jadi Wilayah dengan Kasus COVID-19 Tertinggi di Jawa Barat

Jumlah kasusnya mencapai 845 per 12 Juli 2020

Jakarta, IDN Times - Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Dewi Nur Aisyah mengatakan, per 12 Juli 2020, Kota Depok adalah wilayah dengan kasus COVID-19 tertinggi di Provinsi Jawa Barat. Jumlahnya mencapai 845 kasus.

"Yang kedua adalah Kota Bekasi (586 kasus) dan yang ke tiga adalah Kota Bandung (428 kasus)," ujar Dokter Dewi pada diskusi "COVID-19 di Pulau Jawa, Apa yang Bisa Dipetik" oleh BNPB Indonesia, Rabu (15/7/2020).

"Kota, kota, kota, mungkin karena pergerakan orangnya lebih banyak di sana," ujarnya.

1. Kabupaten Tasikmalaya jadi wilayah dengan kasus COVID-19 terendah di Jawa Barat

Depok Jadi Wilayah dengan Kasus COVID-19 Tertinggi di Jawa BaratANTARA FOTO/Adeng Bustomi

Dokter Dewi juga mengatakan, Kabupaten Tasikmalaya menjadi wilayah dengan kasus COVID-19 terendah di Jawa Barat. Jumlahnya hanya 5 kasus.

"Yang kalo tertingginya 800 kasus, terendahnya 5 kasus, jauh sekali, kan ada 27 kabupaten/kota dan kita harus lihat semua pasti punya angka yang berbeda," tuturnya.

Selanjutnya, wilayah dengan kasus COVID-19 terendah di Jawa Barat yaitu Kabupaten Majalengka 7 kasus dan Kota Banjar 8 kasus.

Baca Juga: Terdapat 1.950 ODP dan PDP COVID-19 yang Meninggal di Jawa Barat

2. Jika dilihat secara menyeluruh, kondisi Jawa Barat sebenarnya membaik

Depok Jadi Wilayah dengan Kasus COVID-19 Tertinggi di Jawa BaratKota Depok melakukan tes cepat (rapid test) pendektesian COVID-19 dengan sistem "drive thru" di Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Minggu (29/3/2020) (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)

Ia menjelaskan, apabila dilihat secara keseluruhan, kondisi COVID-19 di Jawa Barat justru membaik. Sebab, saat ini Jawa Barat tidak memiliki wilayah zona merah atau berisiko tinggi.

"Terakhir di 12 Juli 2020, yang risiko sedang (zona oranye) tinggal 5, dan risiko rendah (zona kuning) banyak sekali sampai 22 kabupaten/kota," ujarnya.

3. Zonasi COVID-19 di Jawa Barat

Depok Jadi Wilayah dengan Kasus COVID-19 Tertinggi di Jawa BaratIDN Times/Debbie Sutrisno

Berikut ini daftar kabupaten/kota di Jawa Barat sesuai dengan zonasi COVID-19 per 12 Juli 2020:

A. Zona Kuning (Risiko Rendah):

1. Cianjur
2. Bandung
3. Ciamis
4. Bekasi
5. Sukabumi
6. Kota Banjar
7. Garut
8. Bandung Barat
9. Kota Cirebon
10. Bogor
11. Kuningan
12. Majalengka
13. Subang
14. Purwakarta
15. Indramayu
16. Karawang
17. Pangandaran
18. Kota Sukabumi
19. Cirebon
20. Sumedang
21. Kota Tasikmalaya
22. Tasikmalaya

B. Zona Oranye (Risiko Sedang):

1. Kota Depok
2. Kota Cimahi
3. Kota Bogor
4. Kota Bandung
5. Kota Bekasi

"Terakhir (Kota Depok) masuk sedang (zona oranye), sebelumnya masih tinggi (zona merah, pekan terakhir dia bisa turun ke sedang," ujarnya.

Baca Juga: Pemkot Depok Klaim 13 Kelurahan Sudah Masuk Zona Hijau COVID-19

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya