Level PPKM Tak Kunjung Turun, Malang Flower Carnival Kembali Ditunda

Seharusnya MFC digelar pada pertengahan Oktober  

Malang, IDN Times - Level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang  tak kunjung turun membuat sejumlah agenda di Kota Malang menjadi tertunda. Salah satu agenda besar yang kembali tertunda adalah acara Malang Flower Carnival (MFC). Tercatat sudah dua kali acara MFC ditunda lantaran PPKM di Kota Malang masih berada pada level 3. Penundaan itu tentu saja membuat masyarakat harus kembali bersabar menunggu pelaksanaan satu agenda unggulan Kota Malang tersebut. 

1. Seharusnya dilaksanakan pertengahan Oktober

Level PPKM Tak Kunjung Turun, Malang Flower Carnival Kembali DitundaInstagram/malangflowercarnival

MFC sendiri sebenarnya dijadwalkan dilaksanakan  pada 4-5 September 2021 lalu. Tetapi saat itu situasi Kota Malang masih belum memungkinkan menggelar acara tersebut, maka MFC kemudian ditunda. Jadwal terbaru rencananya digelar pada 16-17 Oktober 2021. Namun demikian, lantaran situasi Kota Malang yang masih berada pada PPKM level 3 berdasarkan Inmendagri Nomor 47 Tahun 2021, maka MFC kembali harus tertunda. 

“Persiapan sebenarnya sudah selesai. Hanya tinggal menjalankan saja. Tetapu karena Kota Malang masih level 3 maka belum diperbolehkan. Untuk bisa melakukan kegiatan tersebut minimal harus ke level 2 terlebih dahulu," papar Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang, Ida Ayu Made Wahyuni, Senin (11/10/2021). 

2. Rencananya digelar online dan offline

Level PPKM Tak Kunjung Turun, Malang Flower Carnival Kembali DitundaInstagram/malangflowercarnival

Lebih jauh, wanita yang akrab disapa Dayu itu menyebut bahwa sebenarnya rencana pelaksanaan MFC sendiri sudah siap. Nantinya MFC direncanakan bakal digelar secara hybrid (gabungan dari virtual dan offline) Stadion Gajayana Kota Malang bagian luar. Tetapi karena hingga kini Kota Malang masih belum turun level, maka MFC belum bisa digelar. 

"Berdasarkan rencana, maka MFC bakal ditunda tanggal 31 Oktober. Tetapi kalau memang nantinya Kota Malang belum turun level tetap akan dilaksanakan secara virtual," tambahnya. 

3. Tempat dan kapasitas bakal disesuaikan

Level PPKM Tak Kunjung Turun, Malang Flower Carnival Kembali DitundaInstagram/malangflowercarnival

Berdasarkan aturan, jika PPKM sudah turun ke level 2, maka kapasitas bisa dimaksimalkan untuk 25 persen. Tetapi jika masih level 3, maka MFC tetap akan digelar dengan penyesuain-penyesuain. Termasuk juga untuk konsep kegiatan tidak lagi dilaksanakan secara hybrid, tetapi hanya virtual saja. Juga termasuk pembatasan-pembatasan lain yang harus dipenuhi, mulai dari pembatasan tamu dan waktu kegiatan. 

"Rencana awa bakal digelar selama dua hari. Tetapi nanti akan disesuaikan lagi dengan situasi terkini," sambungnya. 

Baca Juga: Festival Buah di Lamongan, 7 Ton Buah Gratis Bagi Pengunjung

4. Usung tema Great Garudheya

Level PPKM Tak Kunjung Turun, Malang Flower Carnival Kembali DitundaInstagram/malangflowercarnival

Sebagai informasi, MFC tahun 2021 ini mengusung tema "Great Garudheya" yang artinya Garuda Perkasa. Tema tersebut terinspurasi dati Arca Garudhey yang ada di relief Candi Kidal, Malang. Tema tersebut diambil sekaliguys untuk mengangkat nilai kearifan lokal dan merayakan satu dasawarsa MFC. Selain itu, gelaran parade bertema bunga terbesar di Indonesia itu juga masuk ke dalam Ajang Planet Tourism Campaign Award 2021. 

Baca Juga: Inilah Keunikan Peserta MFC Pakai Bahan Daur Ulang

Alfi Ramadana Photo Verified Writer Alfi Ramadana

Menulis adalah cara untuk mengekspresikan pemikiran

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya