AMIN Menang Telak di TPS Cak Imin, Ganjar Paling Buncit

Pasangan AMIN memperoleh sebesar 132 suara

Jakarta, IDN Times - Pasangan capres dan cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar unggul telak di tempat pemungutan suara 023 Kemang, Jakarta Selatan.

TPS ini merupakan tempat Cak Imin bersama keluarganya menggunakan hak pilihnya pada pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Kepala Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) 023, Ahmad Syarif menyampaikan, pasangan AMIN memperoleh sebesar 132 suara, disusul Prabowo-Gibran dengan perolehan suara sebesar 60 suara dan Ganjar-Mahfud dengan 20 suara.

"01 (Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar) 132 suara. 02 (Prabowo-Gibran) 64 suara. Dan 03 (Ganjar-Mahfud) 20 suara," kata dia kepada wartawan, Rabu (14/2/2024).

Syarif menjelaskan, total daftar pemilih tetap (DPT) di TPS 023 sebanyak 225 orang. Kemudian untuk daftar pemilih tambahan sebanyak 13 suara dan daftar pemilih khusus sebanyak 14 suara.

"Surat Suara Tidak Sah ada 2 suara," ujarnya.

Baca Juga: Ibunya Gagal Nyoblos AMIN, Tom Lembong: Nyawa Lebih Penting

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya