PKB Bantah Siapkan Cak Imin Maju Pilgub Jawa Timur 2024

PKB siapkan kader terbaik untuk Pilgub Jatim 2024

Jakarta, IDN Times - Wakil Sekjen DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Syaiful Huda membantah, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin disiapkan maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur 2024.

Huda menegaskan, isu Cak Imin akan maju pada Pilgub Jawa Timur hanya sebatas rumor yang tidak dapat diuji kebenarannya.

“Nggak betul itu. 1000 persen nggak betul. Kami tidak siapkan Gus Imin untuk di pilgub. Itu tidak betul,” kata Huda di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (1/4/2024).

Huda menegaskan, belum pembicaraan internal yang membahas pengusungan Cak Imin maju di Pilgub Jatim 2024.

“Jadi, saya pastikan, saya tegaskan juga hari ini tidak ada agenda sama sekali soal itu. Itu rumor yang kita juga nggak tahu itu bersumber dari mana,” kata dia.

Huda mengatakan, PKB masih menghormati sidang sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) 2024 yang bergulir di Mahkamah Konstitusi (MK).

Kendati, Ketua Komisi X DPR RI itu belum mau menjawab apa tugas yang akan diberikan oleh PKB untuk Cak Imin usai Pemilu 2024.

Capres dan Cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengajukan permohonan PHPU 2024 ke MK usai kalah dari pasangan capres dan cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“Kita lihat nanti. Sekali lagi kita hormati putusan MK. Sampai MK memastikan keputusan (Presiden dan Wakil Presiden RI). Kan tinggal beberapa hari lagi nih. 12 hari? 10 hari?” ucapnya.

Baca Juga: Santer Bursa Pilgub Jatim, PKB Pilih Fokus Sengketa Pemilu

1. PKB siapkan kader terbaiknya di Pilgub Jatim 2024

PKB Bantah Siapkan Cak Imin Maju Pilgub Jawa Timur 2024Wasekjen PKB, Syaiful Huda menyebut partainya belum putuskan untuk melanjutkan poros perubahan di Pilkada DKI Jakarta 2024. (IDN Times/Amir Faisol)

Sebelumnya, Huda mengatakan PKB telah menyiapkan kader terbaik untuk maju dalam perhelatan Pilgub Jawa Timur 2024.

Huda memastikan, PKB siap berkompetisi dengan siapa pun pada Pilgub Jatim 2024, tidak terkecuali dengan Khofifah Indar Parawansa.

"PKB siap dan sudah menyiapkan kader terbaik untuk maju dalam perhelatan Pilgub Jawa Timur 2024," ujar dia.

Baca Juga: Golkar Sodorkan Nama 3 Kader untuk Bursa Pilgub Jateng, Ini Daftarnya

2. PKB mulai inventarisir nama-nama untuk Pilkada 2024

PKB Bantah Siapkan Cak Imin Maju Pilgub Jawa Timur 2024Wasekjen PKB, Syaiful Huda menyebut partainya belum putuskan untuk melanjutkan poros perubahan di Pilkada DKI Jakarta 2024. (IDN Times/Amir Faisol)

Huda memastikan, PKB bakal mempersiapkan sejumlah kejutan terkait sosok yang diusung pada Pilkada Serentak 2024. PKB sedang melakukan inventarisasi sejumlah figur untuk diusung pada Pilkada Serentak 2024, tidak terkecuali di DKI.

Dia mengatakan, setidaknya sudah ada 35 figur yang telah dilirik untuk diusung PKB di pilkada serentak nanti. Ia belum mau membocorkan apakah nama-nama tersebut berasal dari eksternal atau internal partai.

"PKB sedang nge-list beberapa figur yang kami sudah menemukan hampir sekitar 35 figur yang sudah kami list," ucapnya.

Baca Juga: Gerindra Usung Khofifah di Pilgub, Gus Sadad Legowo

3. Khofifah-Emil Dardak kembali maju di Pilgub Jatim 2024

PKB Bantah Siapkan Cak Imin Maju Pilgub Jawa Timur 2024Khofifah Indar Parawansa hadir di debat Cawapres Keempat pada Minggu (21/1/2024). (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sementara itu, pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak kembali akan mewarnai Pilgub Jawa Timur 2024. Khofifah dan Emil Dardak sudah diusung oleh Partai Demokrat untuk maju pada Pilgub Jawa Timur 2024.

Artinya, bila Cak Imin diusung PKB maju pada Pilkada Jawa Timur 2024, maka akan menjadi persaingan yang sangat ketat. Sebab, hubungan Khofifah dan Cak Imin selama ini kurang harmonis.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan langsung rekomendasi tersebut kepada Khofifah dan Emil dalam acara Konsolidasi Pemenangan Partai Demokrat Dalam Pemilu 2024 di Ballroom Hotel Westin Surabaya, Selasa 12 Desember 2023.

"Demokrat memutuskan untuk Pemilihan Gubernur Provinsi Jawa Timur periode 2024-2029, kami merekomendasikan Ibu Khofifah Indar Parawansa sebagai calon gubernur dan Pak Emil Elestianto Dardak sebagai calon wakil gubernur," tutur AHY.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya