Polda Metro: Tilang Manual Bukan Ajang Perbanyak Penindakan

Imbau masyarakat tak takut dengan tilang manual

Jakarta, IDN Times - Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman mengatakan bahwa diberlakukannya tilang manual bukan menjadi ajang bagi polisi untuk banyak-banyakan penindakan.

“Jadi ETLE  atau tilang manual itu bukannya untuk banyak-banyakan kita menilang tapi kan itu sebagai alat, fungsi untuk memberikan edukasi pada masyarakat,” kata dia kepada wartawan, Kamis (18/5/2023).

1. Ingatkan anggota tak cari-cari kesalahan

Polda Metro: Tilang Manual Bukan Ajang Perbanyak PenindakanANTARA News/Devi Ramadhan

Dia juga mengingatkan anggota Polantas untuk mencari kesalahan para pengendara.

“Iya pasti, kita sangat tekankan (tidak mencari kesalahan). Ya nggak ada, dari dulu juga nggak ada mencari-cari. Pasti ada kesalahannya,” ucapnya.

Baca Juga: Ada Tilang Manual Lagi, Polda Metro Sebut Hibah ETLE DKI Tetap Lanjut

2. Kepercayaan publik harus dijaga

Polda Metro: Tilang Manual Bukan Ajang Perbanyak PenindakaniIustrasi tilang (DN Times/Ayu Afria)

Sebab kata dia, kepercayaan publik kepada aparat kepolisian tetap harus dijaga. Oleh karena itu, ia mengeklaim akan memantau langsung petugas yang menindak para pelanggar.

“Karena itulah, dengan adanya tilang manual ini betul-betul tetap kepercayaan publik terhadap Polri harus kita jaga betul,” kata dia.

“Makanya jenjang pengawasannya pun kita lakukan betul. Dari pengarahan, pengawasan baik secara langsung maupun tidak langsung kita lakukan betul," ujarnya.

3. Masyarakat diimbau tidak takut dengan tilang

Polda Metro: Tilang Manual Bukan Ajang Perbanyak PenindakanANTARA FOTO/FB Anggoro

Lebih jauh, dia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak takut dengan adanya penerapan tilang manual.

Yang terpenting kata dia adalah bagaimana masyarakat bisa semakin tertib dalam berkendara.

“Kita kan tujuannya untuk melakukan tindakan itu kan untuk menyelamatkan mereka,” kata dia.

Baca Juga: Polda Metro Bakal Pasang 2 Kamera ETLE di JLNT Casablanca

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya