Sutiyoso Sebut AMIN Bentuk Tim Komunikasi dengan Kubu Ganjar

Yakin PKS dan PDIP akan bersatu di 2024

Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Dewan Penasehat Timnas AMIN Letjan TNI (purn) Sutiyoso meyakini pemilih presiden (Pilpres) 2024 akan berjalan dalam dua putaran. Sutiyoso meyakini peluang kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud untuk berkoalisi pada putaran kedua sangat tinggi. 

"Jadi estimasi saya dari itungan yang normal gitu saya rasa pemilu itu ada terjadi dua kali ya, dua periode, dua babak gitu," kata Sutiyoso di Rumah Pemenangan Timnas AMIN, Jakarta Pusat, Jumat (19/1/2024).

"Dan tentu saja kalau yang tidak lolos, yang lolos kan hanya dua, satu dia lolos, kemungkinan berkoalisinya 1 dan 3 ini amat tinggi," imbuhnya.

Baca Juga: Sutiyoso: Indonesia akan Tahu Kapasitas Calon Lewat Debat

1. Sutiyoso yakin Anies-Muhaimin bakal masuk ke putaran kedua

Sutiyoso Sebut AMIN Bentuk Tim Komunikasi dengan Kubu GanjarDewan Penasihat Timnas AMIN Sutiyoso menyebut AMIN bentuk tim komunikasi dengan Ganjar. (IDN Times/Amir Faisol)

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga optimistis pasangan capres dan cawapres nomor urut satu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar akan masuk ke putaran kedua pilpres. 

Dia juga mengatakan bahwa putaran kedua pilpres akan berlangsung sengit. Karena itu, Timnas AMIN terus melakukan konsolidasi kepada seluruh relawan di akar rumput supaya terus bekerja untuk pemenangan Anies-Muhaimin. 

Sutiyoso mau seluruh relawan bekerja keras untuk memanfaatkan sisa waktu yang ada menjelang pencoblosan pada 14 Februari 2024. 

"Bahwa ini adalah pesta demokrasi jangan sampai terjadi satu masaslah konflik antara kita yang akhirnya agar jadi satu kerugian yang mendesak masyarakat," kata dia.

2. Timnas AMIN bentuk timsus untuk jalin komunikasi dengan kubu Ganjar

Sutiyoso Sebut AMIN Bentuk Tim Komunikasi dengan Kubu GanjarCalon Presiden nomor urut satu, Anies Baswedan saat berkunjung ke pasar Tos 3000 Batam (IDN Times / Putra Gema Pamungkas)

Terkait koalisi tersebut, Sutiyoso mengatakan Timnas AMIN sudah membentuk tim untuk menjalin komunikasi dengan kubu Ganjar-Mahfud. Namun ia mengaku tidak masuk ke dalam tim khusus tersebut.  

Menurut dia, komunikasi yang dilakukan oleh koalisi Anies-Muhaimin dan Ganjar Mahfud untuk bersatu pada putaran kedua sudah bukan rahasia umum. 

Sutiyoso mengatakan Wakil Kapten Timnas AMIN Sudirman Said ditugaskan langsung untuk membangun komunikasi dengan kubu Ganjar-Mahfud.

"Itu ada tim sendiri saya rasa. Karena saya di tingkat timnas sebagaj wakil ketua dewan penasihat," ujar dia.

Baca Juga: Anies Bubble Tak Mau Dibantu Timnas AMIN Urus soal Videotron, Kenapa?

3. Sutiyoso yakin PKS dan PDIP bisa bersatu di 2024

Sutiyoso Sebut AMIN Bentuk Tim Komunikasi dengan Kubu GanjarInin Nastain IDN Times/ PKS bagikan jeruk dalam program Seger Bener

Sutiyoso juga meyakini PKS dan PDIP yang selama ini selalu bersebrangan akan bersatu pada pemilu 2024. Menurut dia, dalam politik semua kemungkinan pasti akan terjadi. Ia juga tidak masalah dengan bergabungnya antara PKS dan PDIP.

"Ya dalam politik amat mungkin terjadi. Dan menurut saya tak masalah. Dan saya rasa akan terjadi itu," kata dia 

"Ya berseorangan, insyallah nanti bisa bersatu di 2024," ujarnya.

Baca Juga: Sutiyoso Gabung dengan Partai Nasdem Usai Bertemu Surya Paloh

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya