TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kebanyakan Minum Air Saat Lari Marathon, Pelari Wanita Ini Alami Koma

Ia diduga telah minum sebanyak 1 lusin botol

pixabay.com/skeeze

London, IDN Times - Pelari wanita yang satu ini harus berjuang bangkit dari koma setelah sebelumnya terlalu banyak minum air hingga 1 lusin botol. Pada saat itu, ia sedang mengikuti ajang London Marathon yang digelar beberapa waktu lalu. Bagaimana awal ceritanya?

1. Wanita ini pingsan di rumah usai perlombaan

metro.co.uk

Dilansir dari Metro.co.uk, seorang pelari yang diketahui bernama Johanna Pakenham ini awalnya mengikuti ajang lomba lari London Marathon yang digelar beberapa hari yang lalu. Saat perlombaan, cuaca panas yang begitu terik membuat Johanna terus meminum air hingga 1 lusin botol. Namun, reaksi hebat justru saat setelah tiba di rumah dan Johanna pingsan di rumahnya sendiri. Sebelumnya, ia menderita kejang-kejang dan dilakukan pemeriksaan menggunakan CPR untuk membuat ia tetap hidup selama di mobil ambulans menuju rumah sakit terdekat.

Beruntung, Johanna pun akhirnya bisa bangkit lagi setelah beberapa hari lamanya mengalami koma. Usai bangun dari koma, Johanna pun tidak mengingat apa yang terjadi dengannya. "Saya pikir jujur saya bangun dan berbicara sedikit pada hari Rabu, bahkan melewati beberapa hari berikutnya sampai hari Sabtu. Saya hampir saja melewati satu minggu penuh," ungkap Johanna seperti yang dikutip dari Metro.co.uk.

2. Ia diduga menderita penyakit hiponatremia

pixabay.com/congerdesign

Dalam kasus ini, Johanna menderita penyakit hiponatremia, dimana penyakit itu terjadi ketika konsentrasi natrium dalam darah secara abnormal rendah, yang menyebabkan kejang-kejang, muntah, hingga yang paling parah koma. Ketika meminum terlalu banyak, Johanna mengeluarkan banyak sekali sodium yang keluar dari sistemnya. Padahal, sodium adalah elektrolit dan membantu mengatur jumlah kadar air yang ada di dalam tubuh serta sekitar sel tubuh. Sejak saat itu juga, Johanna telah mencari dokter spesialis jantung untuk melakukan tindakan lebih lanjut lagi mengenai ini.

Verified Writer

Christ Bastian Waruwu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya