TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Turap RM Saung Tiga Depok Roboh, 2 Orang Tewas di Tempat

Korban sempat diingatkan saksi yang sedang makan

lokasi korban meninggal dunia saat makan di RM Saung Tiga, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Depok, IDN Times - Tiga orang warga yang sedang berada di Rumah Makan (RM) Saung Tiga, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, jadi korban turap roboh. Akibatnya, dua orang langsung tewas di tempat dan satu lainnya mengalami luka.

Kejadian tersebut menimpa ketiga korban usai melayat ke rumah rekannya yang meninggal dunia pada Kamis (2/6/2022). 

Kabid Penanggulangan Bencana pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Denny Romulo mengatakan, pada saat kejadian para korban yaitu Siti Mawarti (45), Sudana (55), dan Dede Safaat (37) , sedang singgah ke RM Saung Tiga untuk makan. 

"Berdasarkan keterangan korban selamat, mereka singgah setelah pulang dari melayat karena ada rekannya yang meninggal dunia," ujar Denny saat ditemui IDN Times di lokasi kejadian.

Baca Juga: Dinas PUPR Depok Perbaiki Turap dan Tanggul Jebol Akibat Hujan Deras

1. Para korban berada di saung dekat tebing

Denny mengungkapkan, saat kejadian itu berlangsung, ketiga korban sedang menempati saung nomor lima di rumah makan tersebut. Posisi saungnya tepat berada di dekat turap yang terbuat dari beton dan batu kali. 

Dia pun menyebut, dua orang saksi yang berada di saung enam, sempat mengingatkan korban akan potensi longsor yang berpotensi membuat turap longsor. Maklum, kondisi saat itu hujan deras. Namun, korban disebut tetap bertahan di saungnya.

"Keterangan saksi, para korban sempat diingatkan saksi untuk waspada karena tebing akan roboh," ujar Denny.

2. Korban luka mengalami robekan 10 sentimeter

Tebing yang berada di RM Saung Tiga, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, mengalami longsor dan menewarkan dua orang pengunjung. (IDNTimes/Dicky)

Denny menjelaskan, pada saat tebing roboh, para korban tidak berhasil menyelamatkan diri. Akibatnya korban Siti Mawarti dan Sudana meninggal di tempat, karena mengalami luka pada bagian kepala karena tertimpa tebing. Sementara, satu korban lainnya selamat, tapi mengalami luka.

"Korban luka yaitu Dede Safaat mengalami luka dan telah di bawa ke RSUD Kota Depok," jelas Denny.

Diketahui Dede mengalami luka pada bagian lengan atas dan kaki karena tertimpa turap tebing. Luka robek yang diderita Dede mencapai 10 sentimeter dan mendapatkan lima jahitan untuk menutupi bagian lengan yang robek.

"Korban yang meninggal merupakan tenaga pendidik di SDN Depok Baru 2," kata Denny. 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya