TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Gedung Ditembak Laser, KPK Laporkan Greenpeace ke Polisi

Greenpeace dinilai membuat gangguan ketertiban dan keyamanan

Aktivis Greenpeace menembakan sinar laser yang bertuliskan #BeraniJujurPecat saat menggelar aksi di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (28/6/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melaporkan Greenpeace ke polisi. Pelaporan itu terkait tindakan aktivis yang menembakkan laser bernada protes ke Gedung Merah Putih KPK pada 28 Juni 2021.

"Benar. KPK melalui Biro Umum telah melakukan koordinasi dan pelaporan kepada Polres Jakarta Selatan," ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangan tertulis, Senin (19/7/2021) malam.

KPK melaporkan Greenpeace ke polisi, karena organisasi tersebut dinilai telah membuat gangguan ketertiban dan kenyamanan operasional perkantoran KPK sebagai objek vital nasional.

Baca Juga: KPK Beri Sinyal soal Anies di Kasus Korupsi Tanah, Ini Kata Wagub DKI

1. KPK sebut aksi Greenpeace tak berizin

Petugas keamanan menghentikan aksi aktivis Greenpeace saat menggelar aksi dengan menembakan sinar laser yang bertuliskan #mositidakpercaya di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (28/6/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

Ali menjelaskan bahwa petugas keamanan KPK dan pengamanan obyek vital dari Polres Jakarta Selatan yang bertugas pada saat itu, sudah melarang dan mengingatkan pihak-pihak yang terlibat penembakan laser itu. Sebab, hal itu dilakukan di luar waktu yang ditentukan dan tak ada izin aparat.

"Namun pihak-pihak tersebut tetap melakukannya dengan berpindah-pindah lokasi," ujar Ali.

"Saat ini kami serahkan sepenuhnya kepada pihak Polres Jakarta selatan untuk menindaklanjutinya. Kami berharap kepada semua pihak untuk senantiasa tertib dan menjaga kenyamanan lingkungan," tambahnya.

2. KPK sempat mengaku tak masalah dengan aksi itu

Aktivis Greenpeace menembakan sinar laser yang bertuliskan #saveKPK saat menggelar aksi di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (28/6/2021). ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Pelaporan ini berbeda dengan sikap KPK beberapa waktu lalu. Sebelumnya, KPK mengaku tak masalah dengan aksi yang dilakukan Greenpeace dan mengapresiasi mereka yang mendukung pemberantasan korupsi di Indonesia. 

"Karena kami sadari betul bahwa setiap bagian masyarakat punya perannya masing-masing untuk ikut mendukung pemberantasan korupsi," ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri, Selasa (29/6/2021).

Baca Juga: Novel Cs Tagih Hasil TWK, KPK Sebut Masih Koordinasi dengan BKN

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya