TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ketum PAN Zulkifli Hasan Minta Kampanye Politik Dibiayai Negara

Zulkifli juga tidak setuju kampanye lama-lama

Menteri Perdagangan (Mendag) sekaligus Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (IDN Times/Aryodamar)

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, mengusulkan agar kampanye politik dibiayai oleh negara. Hal itu ia sampaikan selepas pertemuan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (25/5/2022).

"Kampanye itu jangan lama-lama. Ngapain kampanye itu sampai lima bulan, cukup dua minggu, tapi dibiayai oleh pemerintah, TV-nya, iklannya, gitu ya," ujar Zulkifli Hasan.

Baca Juga: Golkar, PPP dan PAN Bentuk Koalisi Atas Arahan Jokowi? Ini Kata Istana

1. Zulkifli ngeluh adanya ambang batas presiden 20 persen

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Selain itu, Zulkifli juga menyampaikan keluhan pada Ketua KPK Firli Bahuri, bahwa partainya terbebani dengan ambang batas pencalonan presiden sebesar 20 persen. Ia berharap KPK mendorong perubahan ambang batas tersebut.

"Tadi saya sampaikan, pak ketua tolong KPK juga mendorong karena ini tanggung jawab kita bersama agar syarat-syarat itu ditiadakan, karena kita ini demokrasi," ujarnya.

2. Zulkifli sebut ambang batas presiden membuat pemilu tidak demokratis

Ilustrasi pemungutan suara. (IDN Times/Istimewa)

Zulkifli mengatakan bahwa partainya di parlemen pernah berupaya mendorong agar ambang batas pencalonan presiden dihapus, namun gagal. Menurutnya, pemberian syarat 20 persen membuat pemilu menjadi tidak demokratis.

"Iya, kan kita itu demokratis tapi kan kalau disyarat enggak demokratis dong, kurang, itu jadi transaksional kita," ujarnya.

Baca Juga: Tahapan Pemilu Mepet Tapi Dana Belum Ada, Ketua KPU: Cairnya Kapan? 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya