TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lebih dari 4 Ribu Pemudik Positif COVID-19, Begini Kata Kapolri

Listyo Sigit minta pengawasan diperketat di semua sektor

Ilustrasi mudik (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/wsj)

Jakarta, IDN Times - Kapolri Jenderal Listyo Sigit angkat bicara mengenai lebih dari 4 ribu pemudik yang positif COVID-19. Menurutnya, perlu ada peningkatan pengawasan protokol kesehatan lagi, khususnya di bandara.

"Karena di jalur pengetatan ada 4 ribu lebih yang kita dapati positif, di bandara ini (protokol kesehatan harus) lebih ketat karena jadi penghubung daerah ke daerah lain yang potensi sangat tinggi," ujar Listyo di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (12/5/2021).

"Tingkatkan pengawasan protokol kesehatan," tambahnya.

Baca Juga: H-1 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Berangkatkan 800 Penumpang Non-Mudik

1. Kapolri minta pengawasan WNA dan WNI diperketat

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo melambaikan tangan kepada awak media usai menjalani pertemuan dengan Pimpinan Pusat Persatuan Islam (Persis), di Bandung, Jawa Barat, Selasa (16/3/2021) (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Listyo meminta baik warga negara Indonesia (WNI) maupun warga negara asing (WNA) harus benar-benar diawasi. Ia meminta agar petugas memastikan warga tersebut sudah divaksin atau belum, terutama yang dari luar negeri.

"Kalau belum vaksin artinya ada kemungkinan mereka masih ada potensi jadi carrier sehingga jadi celah," ujarnya.

2. Kapolri minta petugas di bandara hingga hotel diperbanyak

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo (tengah) didampingi Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono (kedua kiri) dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran (kanan) saat tiba di lokasi peluncuran aplikasi SIM Nasional Presisi Korlantas Polri (Sinar) untuk perpanjangan SIM secara daring di Jakarta, Selasa (13/4/2021) (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Listyo juga meminta ada petugas yang berjaga di bandara hingga hotel. Bahkan, apabila dirasa kurang, petugas bisa ditambah dengan meminta bantuan dari Polda Metro Jaya dan Mabes Polri.

"Sehingga kedatangan hingga hotel mereka keluar kita yakin semua prosedur protokol kesehatan dilaksanakan dengan baik," kata dia.

Baca Juga: Curhat Mahasiswa Rantau yang Tak Mudik Lebaran dan Kangen Kampung

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya