TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Millennials Terpilih Paskibraka 2018 Diajak untuk Tangkal Hoax

Kamu juga perlu mengetahui klasifikasi berita hoax

ANTARA FOTO/Siswowidodo

Jakarta, IDN Times - Pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang saat ini digembleng di PP PON Cibubur, Jakarta Timur. Tak hanya gemblengan fisik, millennials terpilih itu juga diberi materi tambahan.

Salah satunya adalah cara menangkal berita bohong (hoax). Materi berdasarkan data dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang diterima media di Jakarta, Sabtu (11/8) disajikan langsung oleh Plt. Direktur Pemberdayaan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informasi RI, Slamet Santoso.

1. Apa itu hoax?

smallbiztrends.com

Dalam kerangka tema Cara Cerdas Tangkal Hoax di Era Digital, peserta Paskibraka diharapkan memahami bahaya internet, seperti cyber bullying, cyber fraud, porn, cyber gambling, cyber Stalking.

"Apa itu hoax? Hoax adalah kepalsuan yang sengaja dibuat untuk menyaru sebagai kebenaran," kata Slamet Santoso.

Baca Juga: Generasi Anti Hoax, Tingkatkan Minat Bacamu dengan 7 Cara Ini

Pengguna terbanyak internet berusia 13-18 tahun

goldenrural.org/internet

Menurut dia, hasil survei 2017 menyebutkan pengguna internet 143,26 juta jiwa dari total populasi penduduk Indonesia 262 juta orang. Penetrasi pengguna internet berdasar usia yang terbanyak adalah kelompok usia 13-18 tahun 75,50 persen, menyusul kemudian kelompok usia 19-34 tahun , kelompok usia 35-54 tahun dan di atas 54 tahun.

Perangkat yang dipakai mengakses internet yang paling banyak adalah jenis smartphone/table pribadi sebanyak kemudian komputer/laptop pribadi, dan perangkat lainnya.

Slamet juga menjelaskan dalam hal transformasi adanya internet dari segi pendidikan berubah yang awalnya manual based menjadi electronic based, budaya kopi darat menjadi skype, line, wad dan sebagainya. selanjutnya sosial berupa pasar, tatap muka langsunng menjadi belanja online melalui internet tanpa tatap muka.

Baca Juga: Perangi Hoax, Ada 6 Hal Yang Harus Kamu Tahu Perihal Update WhatsApp

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya