TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Heboh, Petani Bojonegoro Temukan Buaya Air Tawar di Tengah Sawah

Buaya yang ditangkap akan diserahkan ke BKSDA

Petugas Damkar Bojonegoro saat mengevakuasi buaya. Dok Damkar

Bojonegoro, IDN Times  - Seekor buaya air tawar atau Crocodylus novaeguinae ditemukan berkeliaran di tengah sawah Desa Jono, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Rabu (24/3/2021). Warga yang mengetahui kemunculan anak buaya tersebut kemudian melaporkannya ke petugas Dinas Pemadam Kebakaran setempat. Buaya dengan panjang sekitar 1 meter tersebut akhirnya dievakuasi.

Baca Juga: Warga Sidoarjo Tangkap Buaya di Sungai, Kini Dititipkan di KBS

1. Diduga buaya peliharaan

Petugas Damkar Bojonegoro saat mengevakuasi buaya. Dok Damkar

Kepala Bidang (Kabid) Pemadaman dan Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bojonegoro, Ahmad Adi Winarto saat dihubungi membenarkan kabar itu. Ia menduga buaya itu merupakan peliharaan warga yang sengaja dibuang di tengah sawah.

"Dugaan kami buaya tersebut merupakan buaya peliharaan. Sebab, saat kita tangkap, buaya itu nurut sekali. Orang yang pertama kali menemukan buaya itu adalah seorang petani," katanya.

2. Lokasi penemuan buaya jauh dari Sungai Bengawan Solo

Buaya air tawar ditemukan warga di tengah sawah. Dok. Damkar Bojonegoro

Selain jinak, dugaan itu juga diperkuat dengan lokasi penemuan. Sawah milik warga itu sendiri  sangat jauh dari Bengawan Solo. Meski begitu, Adi tetap meminta kepada masyarakat setempat agar tetap berhati-hati dan segera melapor jika melihat buaya berkeliaran di sawah atau sungai.

"Kita masih belum tahu, apakah di Bojonegoro ini ada buaya atau tidak. Tapi beberapa tahun lalu, di kawasan bantaran sungai Bengawan Solo warga sempat melihat kemunculan buaya, tapi setelah kita cek buaya tersebut tidak ada" imbuhnya.

Baca Juga: Warga Lamongan Temukan Puluhan Telur Buaya, Banyak yang Penasaran

Verified Writer

Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya