TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pengacara Adam Deni Ungkap Sosok Pelapor Berinisial SYD

SYD merupakan pengacara pemilik data yang diunggah Adam Deni

Pengacara pegiat media sosial, Adam Deni, Susandi. (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Jakarta, IDN Times - Pengacara Adam Deni, Susandi mengatakan, pihaknya telah mengetahui sosok pelapor berinisial SYD. Ia menyebut, SYD merupakan pengacara pemilik data yang diambil dan diunggah oleh Adam Deni secara ilegal.

Susandi mengklaim, mendapatkan konfirmasi sosok SYD dari penyidik Bareskrim Polri.

“Pelapor ini atas nama SYD ini Suyudi. Beliau merupakan seorang pengacara ya atau kuasa hukum," ujarnya saat dihubungi, Selasa (8/2/2022).

Baca Juga: Bareskrim Polri Terima Pengajuan Penangguhan Penahanan Adam Deni

1. Adam Deni telah mengetahui pemilik data yang ia ambil dan unggah

Unggahan Adam Deni soal afiliator binary option sebelum ia ditangkap polisi. (instagram.com/adamdenigrk)

Susandi menjelaskan, SYD bertindak atas pemberian kuasa oleh pihak lain atau kliennya. Namun begitu, ia tidak membeberkan siapa sosok pemberi kuasa kepada SYD tersebut.

"Beliau bertindak atas kepentingan dari pemberi kuasanya, tapi untuk pemberi kuasanya saya tidak bisa sebutkan secara jelas," tuturnya.

2. Adam Deni juga sudah mengetahui data yang menjadi sumber masalah

Unggahan Adam Deni soal afiliator binary option sebelum ia ditangkap polisi. (instagram.com/adamdenigrk)

Susandi mengatakan, secara pribadi kliennya tidak mengenal SYD. Selain itu, Susandi mengaku sudah mengetahui unggahan Adam Deni terkait dokumen milik orang lain yang menjerat kliennya itu.

“Kemarin sudah diperlihatkan oleh penyidik siber, dokumen mana yang menjadi sumber permasalahannya," ujar dia.

Baca Juga: Sebelum Ditangkap, Adam Deni Unggah Daftar Afiliator Binary Option 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya