TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Produsen Unibebi Laporkan Pemasok Bahan Baku Obat ke Polda Sumut

PT Logicom pasok bahan baku yang melebihi ambang batas

Ilustrasi apotek di Makassar. IDN Times/Asrhawi Muin

Jakarta, IDN Times - Produsen obat sirop Unibebi, PT Universal Pharmaceutical Industries, melaporkan PT Logicom Solution ke Polda Sumatera Utara atas dugaan penipuan terkait penyaluran bahan baku obat.

Salah satu pengacara PT Universal Pharmaceutical Industries, Hermansyah Hutagalung, mengatakan PT Logicom Solution diduga melakukan penipuan menyusul ditemukan adanya cemaran etilen glikol (EG) yang melebihi ambang batas pada obat sirop Unibebi.

"Setelah kami mengetahui hasilnya melewati ambang batas aman, kami langsung membuat laporan ke Polda Sumut," kata Hermansyah dikutip ANTARA, Sabtu (29/10/2022).

Baca Juga: Obat Sirop Unibebi Ditarik BPOM, Ini Profil Produsennya

1. PT Universal Pharmaceutical klaim jadi korban pemasok

Seorang pegawai di Apotek Kimia Farma Teling Atas, Manado, sedang mendata dan menarik obat sirop dari etalase penjualan, Kamis (20/10/2022). IDNTimes/Savi

Dia mengatakan apabila dugaan penipuan itu terbukti, maka PT Universal Pharmaceutical Industries beserta industri farmasi menjadi korban dari tindakan pemasok bahan baku yang tidak bertanggung jawab.

"Selama ini Universal Pharmaveutical selalu menjaga produknya tetap aman. Terkait persoalan ini, kami menguji sampel. Jadi kami menganggap bahwa dia (Logicom Solution) sudah melakukan penipuan atas perusahaan kami," jelasnya.

2. PT Universal Pharmaceutical laporkan pemasok ke Polda Sumut

ilustrasi obat sirop (IDN Times/Aditya Pratama)

Herman mengatakan laporan dugaan penipuan ke Polda Sumut itu berdasarkan Surat Tanda Terima Laporan Polisi Nomor STTLP/B/1918/X/2022/SPKT/Polda Sumut tanggal 28 Oktober 2022.

"Kami awalnya berpikir apakah menggunakan pasal tentang Undang-Undang Kesehatan dan Konsumen; namun, karena (terlapor adalah) supplier maka kami menggunakan pasal penipuan, buktinya certificate analize yang mereka siapkan," katanya.

Baca Juga: Perbedaan Gagal Ginjal Akut dan Penyakit Ginjal Kronis

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya