TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

TNI-Polri Tembak Mati Tiga Anggota KKSB di Intan Jaya Papua

Tiga anggota KKSB disebut berusaha merampas senjata petugas

Personel Brimob berjaga di sekitar Asrama Mahasiswa Nayak Abepura di Kota Jayapura, Papua, pada 1 September 2019. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Jakarta, IDN Times - Aparat gabungan TNI-Polri menembak mati tiga orang anggota kelompok kriminal separatis bersenjata (KKSB) karena berusaha merampas senjata aparat gabungan di Puskesmas Sugapa, Intan Jaya, Papua, Senin (15/2/2021).

Kepala Penerangan (Kapen) Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III Kolonel CZI IGN Suriastawa menjelaskan, kejadian itu bermula, saat Tim TNI melakukan pengejaran pelaku penembakan terhadap Prada Ginanjar Arianda anggota Satgas Yonif R 400/BR dan memeriksa seorang laki-laki.

“Saat pemeriksaan, orang tersebut (yang kemudian diketahui bernama Janius Bagau) tiba-tiba melarikan diri dengan meloncat ke jurang,” kata Suriastawa lewat keterangan tertulisnya, Selasa (16/2/2021).

Baca Juga: TPNPB-OPM Akui Tembak Mati Seorang Anggota TNI di Papua

1. Pelaku sempat terjun ke jurang

Korban penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dibawa menggunakan truk menuju pesawat saat evakuasi di Intan Jaya, Papua, Senin (14/9/2020) (ANTARA FOTO/Humas Polda Papua)

Tim terpaksa menembak Bagau setelah tembakan peringatan dan seruan untuk kembali tidak diindahkan. Bagau pun mengalami luka tembakan di bagian tangan akibat lompat ke jurang.

“Beberapa waktu kemudian, diperoleh informasi dari warga adanya 1 orang warga dengan luka tembak (diduga KKSB) dibawa ke Puskesmas oleh Kepastoran Gereja Katolik Bilogai, dan beberapa orang masyarakat lainnya,” ujar Suriastawa.

Setelah dilakukan pengecekan dan dicocokkan dengan KTP yang didapatkan saat pemeriksaan, Suriastawa memastikan orang tersebut adalah Janius Bagau salah satu anggota KKSB yang sering melakukan aksi teror di Sugapa.

“Dan menjadi salah satu penanda tangan surat pernyataan perang kepada TNI-Polri beberapa waktu yang lalu,” ujar Suriastawa.

2. Janius Bagau dihampiri dua rekannya dan melakukan upaya kabur

Prajurit TNI AD berjaga di depan halaman Bank BNI wilayah Jayapura di Kota Jayapura, Papua pada 2 September 2019. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Saat mendapatkan perawatan di Puskesmas Sugapa, Janius Bagau didatangi oleh dua orang rekannya. Ketiganya berusaha melarikan diri, menyerang dan berusaha merampas senjata dari aparat gabungan TNI-Polri yang berjaga di Puskesmas.

“Dengan sigap aparat melumpuhkan ketiga orang itu hingga tewas,” kata Suriastawa.

Baca Juga: Anggota TNI Korban Penembakan KKB di Intan Jaya Dievakuasi ke Timika

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya