TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

TIC, Sarana Kenalkan 10 Destinasi Pariwisata Prioritas & KEK Likupang

TIC harus tampilkan ciri khas budaya daerah setempat

IDN Times/Kemenpar

Jakarta, IDN Times - Keberadaan Pusat Informasi Pariwisata atau Tourism Information Center (TIC) dengan desain yang mencerminkan kekhasan budaya masing-masing akan menjadi sarana dalam mempromosikan pariwisata di 10 destinasi pariwisata prioritas (DPP) dan satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang, Sulawesi Utara. 

“TIC harus menampilkan ciri khas budaya daerah setempat sehingga akan menjadi daya tarik pariwisata,” kata Deputi Infrastruktur Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Hari Santoso Sungkari dalam jumpa pers Sayembara Desain Arsitektur Pusat Informasi Pariwisata (Tourism Information Center) 2019 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Jakarta, Kantor Kementerian Pariwisata, Selasa malam (13/8).

1. Desain arsitektur bagian dari ekonomi kreatif dan menjadi unsur penting pariwisata

IDN Times/Kemenpar

Hari Santoso Sungkari didampingi Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Edy Wardoyo dan Direktur Propan Raya Yuwono Imanto pada kesempatan itu menjelaskan, desain arsitektur merupakan bagian dari ekonomi kreatif dan menjadi unsur penting dalam pariwisata. 

“Dalam penerapannya, desain arsitektur TIC nantinya akan menggunakan teknologi digital, misalnya, untuk menampilkan multimedia dan animasi di masing-masing destinasi prioritas,” kata Hari Santoso Sungkari.

Edy Wardoyo menyatakan TIC merupakan bagian dari amenitas dan menjadi bagian penting dalam unsur 3A (atraksi, amenitas, dan aksesibilitas). “Dari 10 destinasi pariwisata prioritas dan satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang, Sulawesi Utara, masing-masing akan memiliki desain arsitektur TIC yang menjadi daya tarik pariwisata,” kata Edy Wardoyo.

2. Sebanyak 10 destinasi pariwisata prioritas dikembangkan menjadi ‘Bali Baru’

IDN Times/Kemenpar

Menpar Arief Yahya menyatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menetapkan 10 destinasi pariwisata prioritas (DPP) yang dikembangkan menjadi ‘Bali Baru’, yakni Danau Toba (Sumatra Utara), Tanjung Kelayang (Bangka Belitung), Tanjung Lesung (Banten), Kepulauan Seribu, Kota Tua (DKI Jakarta), Borobudur (Jawa Tengah), Bromo-Tengger–Semeru (Jawa Timur), Mandalika (NTB), Labuan Bajo (NTT), Wakatobi (Sulawesi Tenggara), dan Morotai (Maluku). 

“Dari 10 DPP tersebut, Presiden Jokowi menetapkan empat destinasi superprioritas, yaitu Danau Toba, Borobudur, Mandalika, dan Labuan Bajo, kemudian tahun ini ditambah KEK Likupang, Sulawesi Utara,” kata Arief Yahya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya