TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Riza Patria: Pencalonan Prabowo di Pilpres 2024 Keinginan Kader

Bukan keinginan dari Prabowo sendiri

ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Jakarta, IDN Times - Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa majunya Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto ke Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 merupakan keinginan kader.

Hal ini disampaikan usai Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani menyebut Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan maju lagi di Pilres 2024.

"Jadi itu kan tadi yang disampaikan Pak Sekjen Itu kan keinginan keinginan dari kader, bukan keinginan dari beliau," ujarnya kepada awak media, Senin (11/10/2021) malam.

Baca Juga: Sekjen Gerindra: Insyaallah Prabowo Akan Maju di Pilpres 2024 

Baca Juga: Didampingi Prabowo, Jokowi Resmi Tetapkan 3.103 Orang Jadi Komcad TNI

1. Prabowo sosok bijaksana dan demokratis

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota Jakarta, Selasa (9/3/2021) (IDN Times/Lia Hutasoit)

Riza menyebut Prabowo sebagai sosok yang bijaksana dan demokratis saat menjadi Menteri Pertahanan. Apalagi, kata dia, banyak program Prabowo yang terlaksana selama menjadi menteri di era kepemimpinan Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

"Jadi fokus pak Prabowo tentu adalah sebagai menhan melaksanakan tugas-tugasnya," kata dia.

2. Pengurus dan simpatisan punya harapan

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Setiap kader atau simpatisan masyarakat, lanjut Riza, punya hak untuk menyampaikan pendapat atau rekomendari, seperti mengusulkan kembali Prabowo tampil di Pilpres 2024. 

"Tentu semua kader di seluruh Indonesia ingin beliau tampil kembali, keinginan daripada seluruh pengurus simpatisan dan jajaran," ujar Riza.

Baca Juga: Survei: Masyarakat Paling Puas dengan Kinerja Menhan Prabowo Subianto

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya