TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Beredar Poster 'LBP For RI 1', Jubir Luhut: Ada yang Ingin Mainkan Isu

Luhut akan habiskan masa pensiun bersama keluarga

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Jakarta, IDN Times - Poster Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) akan deklarasi untuk maju menjadi Presiden RI beredar di media sosial. Dalam poster tersebut bertuliskan "LBP For RI 1".

Juru Bicara Luhut, Jodi Mahardi membantah poster tersebut dipasang Luhut atau timnya. Dia tidak mengetahui siapa orang yang menyebarkan poster itu.

"Poster itu bukan dari pihak Pak Luhut ataupun kita mengetahui asal usul poster tersebut," ujar Jodi kepada IDN Times, Sabtu (7/8//2021) malam.

Baca Juga: Alasan BEM UI Hadir di Rapat dengan Luhut: Ingin Beri Kritik Solutif

1. Luhut tak ada niatan jadi capres 2024

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Jodi menduga, kelompok yang menyebarkan poster itu adalah pihak yang hendak memainkan isu. Dia menegaskan, Luhut tak memiliki niat mencalonkan diri pada Pilpres 2024.

"Sepertinya ada yang ingin memainkan isu. Pak Luhut tidak mempunyai niat nyapres di 2024," ucapnya.

2. Luhut akan tetap fokus urusi PPKM dan Kemenko Marves

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan. (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Lebih lanjut, Jodi mengatakan, pensiunan jenderal bintang empat TNI itu tengah fokus dalam menangani Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk menurunkan kasus COVID-19 di Jawa-Bali. Menurutnya, Luhut akan menuntaskan pekerjaan yang sudah diamanahkan Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

"Pak Luhut saat ini fokus sebagai koordinator PPKM Jawa Bali dan berupaya bisa melaksanakan tugas yang diamanahkan dengan sebaik-baiknya serta loyalitas tegak lurus kepada Presiden," ujarnya.

Baca Juga: Alasan BEM UI Hadir di Rapat dengan Luhut: Ingin Beri Kritik Solutif

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya