TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil Habib Nabiel, Petinggi MUI yang Baca Doa di Sidang Tahunan MPR

Habib Nabiel berdoa agar Allah memperbaiki para pemimpin

Wakil Ketua Komisi Dakwah MUI, Habib Nabiel Al Musawa membacakan doa di Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD RI pada Senin (16/8/2021). (youtube.com/DPR RI)

Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Komisi Dakwah MUI, Habib Nabiel Al Musawa, bertugas membaca doa penutup di Sidang Tahunan MPR 2021. Habib Nabiel rupanya juga pernah menjadi anggota DPR pada periode 2009-2014 dari Fraksi PKS.

Dalam doanya, Habib Nabiel meminta kepada Allah SWT untuk memperbaiki para pemimpin Indonesia. Baik yang ada di lingkungan pemerintah, MPR, DPR, maupun DPD RI.

Seperti apa profil Habib Nabiel?

Baca Juga: [BREAKING] Doa Habib Nabiel di Sidang MPR: Ya Allah, Perbaiki Para Pemimpin Kami

1. Habib Nabiel politikus PKS

Wakil Ketua Komisi Dakwah MUI, Habib Nabiel Al Musawa membacakan doa di Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD RI pada Senin (16/8/2021). (youtube.com/DPR RI)

Habib Nabiel lahir di Jakarta pada 5 Mei 1967. Karier politiknya bergabung dengan PKS pada 2005 hingga sekarang.

Habib Nabiel merupakan kakak dari Habib Munzir Al Musawa. Ia merupakan pimpinan dari Majelis Rasulullah.

2. Riwayat Pendidikan

Ilustrasi Pendidikan (IDN Times/Arief Rahmat)

Pendidikan Habib Nabiel diketahui hingga S2. Habib Nabiel menempuh sekolah dasar hingga menengah atas di Cipanas, Bogor, Jawa Barat.

Berikut riwayat pendidikan Habib Nabiel:

- SD Negeri Cipanas 1
- SMP Negeri Cipanas
- SMA Negeri Cipanas
- S1 Sosial Ekonomi Pertanian di Universitas Juanda Bogor
- S2 Sosiologi Pedesaan di Institut Pertanian Bogor

Baca Juga: [BREAKING] Ketua MPR Bamsoet: MPR Bakal Lakukan Amandemen Terbatas UUD 1945

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya