TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Transjakarta Rute Bekasi-Pancoran dan Ciputat-Kp Rambutan Aktif Lagi

Ada sejumlah pertimbangan dua rute ini kembali dibuka

Instagram/@pt_transjakarta

Jakarta, IDN Times - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) kembali mengaktifkan layanan non koridor, yakni rute Summarecon Bekasi-Pancoran (B11) dan Ciputat-Kampung Rambutan (S22).

Dalam keterangan resminya, Minggu (25/9/2022), TransJakarta menyatakan dua rute itu bakal kembali melayani penumpang pada Senin (26/9/2022).

Baca Juga: Cara Naik Transjakarta, MRT, dan KRL ke Wisata Ancol, Begini Rutenya!

1. Dua layanan yang kembali dibuka karena permintaan masyarakat

IDN Times/Dini Suciatiningrum

Menurut Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta Anang Rizkani Noor, kedua rute ini diaktifkan karena besarnya permintaan dan menyikapi melandainya pandemi Covid-19.

"Layanan ini dibuka kembali mengakomodasi aspirasi masyarakat serta antisipasi melandainya pandemi yang mendorong lebih banyak warga beraktivitas di luar," kata dia.

Baca Juga: Harga BBM Naik, TransJakarta Beroperasi 24 Jam di 13 Koridor

2. Jam operasi TransJakarta rute Bekasi-Pancoran dan Ciputat-Kampung Rambutan

IDN Times/Dini Suciatiningrum

Menurut Anang, kedua rute yang kembali diaktifkan tersebut bakal beroperasi pada Senin-Jumat pada pukul 05.00-22.00 WIB. Adapun penumpang bisa memesan tiket melalui aplikasi TIJE atau bisa datang langsung ke titik ujung layanan dengan tarif reguler Rp3.500 ribu sekali jalan.

"Kami mengimbau semua pelanggan untuk tertib mematuhi semua aturan yang berlaku," kata dia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya